smartphone-kamera-terbaik-Xiaomi-12S-Ultra

4 Smartphone Kamera Terbaik yang Laik Menjadi Pilihan

Diposting pada

Kamera bukan lagi menjadi komponen periferal pada sebuah ponsel, melainkan bagian dari daya jual utama. Bagi Anda yang hobi berfoto dan merekam momen istimewa, tentu memiliki smartphone kamera terbaik bisa membantu memberikan hasil yang terbaik. Lantas, apa smartphone yang bisa Anda pilih untuk kebutuhan ini? Temukan jawabannya dalam pembahasan berikut.

Smartphone Kamera Terbaik Lengkap dengan Spesifikasi dan Harganya

Tak perlu heran bila Anda tidak menemukan ‘nama’ ponsel yang Anda harapkan dalam artikel ini. Sebab,  Hargabelanja.com sengaja tidak mencakupkan  Samsung Galaxy S22 Ultra, Motorola Edge 30 Ultra (200 megapiksel), dan beberapa seri iPhone.

Semua ponsel tersebut berbekal sensor kamera mumpuni dan laik tampil dalam daftar smartphone kamera terbaik.  Akan tetapi, kami telah membahas beberapa smartphone tersebut pada kategori lain. Jadi, pada kesempatan ini kami ingin menampilkan merek / seri ponsel lain yang kurang tersorot, namun memiliki kamera tak kalah canggih. Berikut pembahasannya.

Smartphone Kamera Terbaik: Xiaomi 12S Ultra

smartphone kamera terbaik Xiaomi 12S Ultra

Selain tampilan, sektor fotografi juga menjadi andalan dari ponsel ini. Xiaomi 12S Ultra membawa kamera dengan resolusi 50.3 MP (wide), 48 MP (periscope telephoto) dan 48 MP (ultrawide) yang mampu menghasilkan hasil jepretan tajam nan ciamik.

Kamera Xiaomi 12S Ultra

Xiaomi 12S Ultra memang punya tampilan elegan nan memanjakan mata. Namun, keunggulan utamanya terletak pada rangkaian kamera yang tersemat di punggung ponsel. Rangkaian tersebut terdiri dari kamera utama 50.3 MP (wide), 48 MP (periscope telephoto) dan 48 MP (ultrawide). Kamera periscope telephoto ponsel ini dapat melakukan zoom hingga 120x (zoom optic 5x).

Untuk ponsel ini, Xiaomi sengaja menggunakan lensa Leica untuk menghasilkan jepretan yang maksimal. Pada saat dipakai memotret obyek di malam hari, Xiaomi menghasilkan foto kualitas fotoyang  jernih dan jelas. Bahkan, detail yang terdapat dalam foto tersebut nampak tajam. Tampilan warnanya juga indah.

Tak hanya itu, hasil jepretan Xiaomi 12S Ultra juga menawarkan gaya Leica Authentic dengan membuat bayangan gelap sebagaimana aslinya. Ponsel ini juga cukup handal dalam mengelola noise gambar.

Selain kamera belakang, ada pula kamera 32 MP yang tersemat di bagian depan ponsel. Kamera tersebut juga menghasilkan jepretan yang tak kalah jernih.

Spesifikasi Xiaomi 12S Ultra

Xiaomi 12S Ultr memiliki layar AMOLED LTPO2 dengan diagonal 6,73 inci. Layar tersebut memiliki punch hole pada bagian atas layar sebagai tempat menyimpan kamera depan. Layar juga telah mendukung refresh rate 120 Hz, kecerahan maksimum 1500 nit, kerapatan piksel 521 ppi, Dolby Vision dan sertifikasi HDR 10+.

Untuk aspek dapur pacu, Xiaomi melengkapi ponsel ini dengan chip Snapdragon 8+ Gen 1 (arsitektur 4nm). Chip rancangan Qualcomm tersebut memiliki CPU dengan clock speed 3,2 GHz.

Tak sendirian, chip tersebut datang bersama dengan RAM 12 GB dan penyimpanan 512 GB. Selain itu, ada pula konfigurasi RAM 12 GB beserta penyimpanan 256 GB dan konfigurasi RAM 8 GB dengan penyimpanan 256 GB.

Baca Ini Juga  Warna Cat Nippon Paint untuk Luar Rumah

Untuk daya tahannya, ponsel ini mengandalkan baterai berkapasitas 4.860 mAh yang mendukung pengisian daya cepat 67 W. Hal ini kabarnya mampu mengisi baterai Xiaomi 12S Ultra sampai 50% dalam waktu 15 menit.

Sementara, pengisian daya cepat wireless 50 W membantu mengisi baterai ponsel hingga 40% dalam waktu yang sama.

Harga Xiaomi 12S Ultra

Xiaomi 12S Ultra punya banderol yang tidak murah. Harga untuk varian 8 GB / 256 GB adalah sekitar Rp. 13,4 jutaan. Sementara, varian 12 GB / 256 GB adalah sekitar Rp. 14,5 jutaan. Lalu, varian 12 GB / 512 GB adalah sekitar Rp. 15,6 jutaan.

Smartphone Kamera Terbaik: Google Pixel 7 Pro

smartphone-kamera-terbaik-Google-Pixel-7-Pro.
Source: DxOMark

Google Pixel 7 Pro laik disebut sebagai pesaing berat Xiaomi 12S Ultra. Mengusung kamera utama 50 MP dan sejumlah peningkatan software, ponsel ini menjanjikan hasil foto yang tak kalah tajam. Hasil perekaman video melalui ponsel ini juga nampak smooth dan memanjakan mata.

Menariknya, ponsel ini turut membawa chip Tensor G2 yang menawarkan performa gesit sehingga membuat pemrosesan aplikasi berjalan lebih ringan.

Kamera Google Pixel 7 Pro

Google Pixel 7 Pro memuat tiga kamera di bagian belakang. Masing-masing adalah kamera utama 50 MP (wide), kamera telephoto 48 MP dan kamera ultrawide 12 MP. Kamera telephoto ponsel ini dapat melakukan optical zoom 5x.

Sementara, bagian depan ponsel ini memuat kamera depan 10.8 MP (ultrawide) yang terletak pada bagian atas layar.

Secara keseluruhan, kamera Google Pixel 7 Pro menawarkan performa yang baik. Dari hasil pengujian yang dilakukan DxOMark, kamera ponsel ini mendapatkan skor 147. Nilai tersebut lebih tinggi dibandingkan ponsel seri atas milik Apple.

Hal ini kemungkinan karena Google melakukan peningkatan pada software Google Pixel 7 Pro. Alhasil, ponsel bisa menghasilkan kualitas zoom dan kualitas video lebih baik.

Hasil jepretan kamera ponsel ini juga menunjukkan tampilan warna kulit dan eksposur yang cukup akurat. Bahkan, kualitas foto masih terjaga cukup baik pada saat memotret orang dalam jumlah banyak dan obyek bergerak.

Spesifikasi Google Pixel 7 Pro

Google Pixel 7 Pro memiliki layar AMOLED dengan bentang 6,7 inci yang mendukung resolusi Quad HD Plus (1440 x 3120 piksel). Layar tersebut memiliki refresh rate 10 – 120 Hz dan tingkat kecerahan maksimum 1500 nit.

Ponsel ini menggunakan chip rancangan Google, yakni Tensor G2 dengan fabrikasi 5 nm. Chip ini memuat Tensor Processing Unit yang membantu pemrosesan Artificial Intelligence (AI) dan Machine Learning (ML) 60% lebih cepat dan 20% lebih efisien dibandingkan chip pada smartphone seri Google Pixel 6.

Selain itu, chip ini juga turut membantu meningkatkan fitur fotografi ‘photo unblur’. Fitur tersebut menghilangkan keburaman dan noise dari foto-foto lawas dengan memanfaatkan pemrosesan AI yang lebih canggih.

Baca Ini Juga  Cara Membuat Lilin Aroma Terapi Sendiri Dirumah

Chip ini berpadu dengan kartu grafis GPU Mali – G710 MC10 yang menawarkan peningkatan 35% pada pemrosesan ML dibandingkan dengan GPU Mali-G78 MP20.

Adapun, konfigurasi RAM dan penyimpanan ponsel ini terbagi ke dalam beberapa pilihan. Untuk RAM 8 GB, ponsel ini menawarkan opsi penyimpanan 128 GB dan 256 GB. Lalu, untuk RAM 12 GB maka ada 3 opsi penyimpanan yang bisa dipilih, yakni 128 GB, 256 GB, dan 512 GB.

Ponsel ini memanfaatkan daya dari baterai berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung teknologi pengisian daya cepat 23 W. Teknologi ini kabarnya mampu mengisi baterai ponsel hingga 50% dalam waktu 30 menit. Selain itu, Google Pixel 7 Pro juga mendukung pengisian daya cepat wireless 23 W dan reverse wireless charging.

Google Pixel 7 Pro hadir dalam 3 opsi warna, yakni obsidian, snow dan hazel.

Harga Google Pixel 7 Pro

Google membanderol ponsel ini dengan harga sekitar Rp. 13,7 jutaan untuk varian 12 GB / 128 GB.

Smartphone Kamera Terbaik: Huawei P50 Pro

smartphone kamera terbaik Huawei P50 Pro
Source: Republika

Huawei tak mau ketinggalan. Brand yang berikut ini turut meluncurkan smartphone canggih yang dilengkapi dengan 4 kamera di punggungnya. Adalah Huawei P50 Pro yang membawa sensor kamera utama 50 MP (wide), sensor periscope telephoto 64 MP, sensor ultrawide 13 MP dan sensor 40 MP. Ponsel ini juga menggunakan optik Leica yang menawarkan daya tarik tersendiri.

Kamera Huawei P50 Pro

Huawei P50 Pro membawa 4 buah kamera yang terdiri dari lensa True Color 50 MP, lensa True Color (MONO) 40 MP, lensa SuperZoom 64 MP dan lensa Sudut Ultra Lebar 13 MP. Rangkaian kamera tersebut tersemat di bagian belakang ponsel dan mengusung konsep desain dual-matrix.

Adapun, di bagian depan tersemat kamera 13 MP (wide) yang dapat mendukung kebutuhan selfie dan video call.

Sistem fotografi pada Huawei P50 Pro dibekali dengan beberapa fitur canggih, seperti AI Cinemagraph, Audio Zoom, Timelapse, Video Dual-View, Panorama, Makro, Pro, Slow-motion dan MONOchrome.

Secara umum, ponsel ini menawarkan pengalaman fotografi dengan berbagai fokal lensa. Biasanya, smartphone hanya membawa 2 macam kamera. Tetapi, Huawei P50 Pro menawarkan fokal lensa 13 mm, 27 mm dan 90 mm.

Spesifikasi Huawei P50 Pro

Ponsel yang tidak menggunakan Google Playstore sebagai tempat mengunduh aplikasi ini memiliki layar OLED dengan bentang 6,6 inci. Layar tersebut mendukung resolusi 2700 x 1228 piksel dengan refresh rate 120 Hz. Selain itu, layar juga hampir bebas dari kedip alias bebas screen flickering.

Mengutip GSMArena, ponsel ini mengusung Chip Kirin 9000 dengan fabrikasi 5 nm yang berpasangan dengan Mali-G78 MP24. Namun, ada pula varian yang membawa chip Qualcomm SM8350 Snapdragon 888 4G dengan fabrikasi 5 nm yang berpadu dengan kartu grafis Adreno 660.

Baca Ini Juga  Materi Song Kelas 11 Bahasa Inggris

Ponsel ini menawarkan konfigurasi RAM 8 GB dengan 3 opsi penyimpanan, yakni 128 GB, 256 GB dan 512 GB. Adapun, konfigurasi lainnya adalah RAM 12 GB yang berpadu dengan 512 GB.

Ponsel ini mengusung baterai berkapasitas 4.360 mAh dengan teknologi pengisian daya cepat 66 W.

Selain itu, ponsel ini telah mengantongi sertifikasi IP68. Hal ini menunjukkan bahwa Huawei P50 Pro tahan terhadap paparan debu dan air serta bisa bertahan pada kedalaman air 1,5 meter selama 30 menit.

Harga Huawei P50 Pro

Harga Huawei P50 Pro untuk varian 8 GB / 256 GB adalah sekitar Rp. 14,9 jutaan.

Smartphone Kamera Terbaik: Sony Xperia 1 IV

smartphone kamera terbaik Sony Xperia 1 IV
Source: Pocket-lint

Meski hanya membawa kamera resolusi sedang 12 MP, tetapi Sony Xperia 1 IV menawarkan kualitas foto yang tak kalah nikmat. Dukungan optik Zeiss dan fitur fotografi canggih menjadi 2 faktor utama yang membuat smartphone ini laik dipertimbangkan.

Kamera Sony Xperia 1 IV

Tak seperti kompetitornya, Sony memilih untuk menggunakan sensor 12 MP (wide) sebagai kamera utamanya. Tak sendirian, kamera tersebut hadir bersamaan dengan kamera telephoto 12 MP dan kamera ultrawide 12 MP. Semuanya terletak di belakang ponsel.
Adapun, kamera depannya memiliki resolusi 12 MP. Selain untuk memenuhi kebutuhan selfie, kamera ini juga bisa membantu pengguna untuk merekam video 4K dalam 24 fps, 25 fps, 30 fps, 60 fps, dan 120 fps. Dapat pula merekam video 1080p dalam 30 fps, 60 fps dan 120 fps.

Spesifikasi Sony Xperia 1 IV

Ponsel ini menggunakan panel OLED dengan diagonal 6,5 inci yang mendukung resolusi 1644 x 3840 piksel. Adapun,  sistem operasi yang berjalan pada smartphone ini adalah Android 12.

Dapur pacunya mengandalkan chip Qualcomm SM8450 Snapdragon 8 Gen 1 dengan fabrikasi 4 nm. Chip yang memiliki CPU 8 inti tersebut berpasangan dengan Adreno 730 yang bertugas mengolah grafis.

Adapun konfigurasi RAM dan penyimpanan tersedia dalam 2 opsi, yakni RAM 12 GB dengan penyimpanan 256 GB serta RAM 12 GB dengan penyimpanan 512 GB.

Untuk sektor daya, ponsel ini menggunakan baterai dengan kapasitas 5.000 mAh yang telah mendukung teknologi pengisian daya cepat 30 W. Teknologi tersebut bantu mengisi daya ponsel hingga 50% dalam waktu 30 menit. Sony Xperia 1 IV juga mendukung teknologi fast wireless charging dan reverse wireless charging.

Harga Sony Xperia 1 IV

Ponsel ini tersedia dalam 3 warna berbeda, yakni violet, black dan white. Harganya adalah sekitar Rp. 22 jutaan untuk varian RAM 12 GB dan penyimpanan 512 GB.

Itulah empat smartphone kamera terbaik yang dapat menjadi pilihan Anda. Tertarik membelinya?

Gambar Gravatar
A versatile SEO Copywriter who loves to share valuable information related to business, education, tips, and SEO.