Samsung Galaxy S10: Kelebihan dan Kekurangan

Diposting pada

Samsung Galaxy S10 ini menjadi hp yang dirilis untuk menambah lengkap koleksi dari S Series nya yang dimiliki oleh Samsung. Hp ini dibanderol dengan harga delapan jutaan saja dan masuk ke dalam kategori handphone flagship karena membawa desain yang modern dan juga spesifikasi yang gahar.

Lalu untuk kelebihan dan kekurangan nya sendiri bagaimana ya? Untuk kamu yang ingin mengetahui kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy S10 in, yuk langsung simak saja ulasan di bawah ini!

Spesifikasi Samsung Galaxy S10

LayarDynamic AMOLED 6.1 inci 1080 x 2340 pixel
Sistem OperasiAndroid 10
Memori128GB 8GB RAM, 512GB 8GB RAM
ChipsetSnapdragon 855 (7mm)
ProsesorOctacore 2.7 Ghz
GPUAdreno 640
Kamera Depan10MP
Kamera Belakang12MP + 12GB + 16MP, LED Flash, auto HDR, panorama
Beterai3400 mAh

Kelebihan Samsung Galaxy S10

Samsung Galaxy S10

Menggunakan Desain Premium yang Modern

HP ini hadir dengan desain premium yang memberikan kesan modern pada hp ini sendiri. Body Quality nya sendiri terbilang cukup bagus dan sangat solid,untuk bodi bagian belakang nya sendiri sudah dilapisi kaca untuk menambahkan kesan premium dan elegan nya.

Baca Ini Juga  Vivo Y91C: Kelebihan dan Kekurangan

Sedangkan untuk frame yang digunakan pada hp ini sendiri adalah berbahan alumunium. Walau pada bodi bagian belakang nya ini terbaluti oleh kaca namun hp ini tidak terasa licin ketika digenggam. Desain yang sangat baik dan cukup trendy ini cocok untuk generasi millennial yang ada di Indonesia ini. Untuk dari sisi desain nya sendiri sudah sangat bagus dan cukup worth it untuk hp yang berada di kelas delapan jutaan ini.

Memiliki Performa yang Ngebut untuk HP Sekelasnya

HP ini memiliki performa yang baik dan ngebut untuk hp yang berada di kelasnya. Hp ini hadir dengan menggunakan chipset dari Exynos 9820 yang didukung dengan RAM berkapasitas besar pada hp ini sendiri mampu membuatnya berada dalam performa maksimal dan terbaiknya.

Untuk melakukan kegiatan multi tasking nya sendiri dapat berjalan dengan sangat lancar dan sangat ringan tanpa adanya hambatan. Sedangkan untuk digunakan dalam bermain game game berat yang ada seperti PUBG Mobile dapat dilibas dengan sangat baik dan mendapatkan settingan grafis yang terbaik nya.

Baca Ini Juga  HP Harga 2 Jutaan Terbaik Dengan Fitur Lengkap Kencang

Untuk sistem pengelolaan grafisnya sendiri menggunakan GPU Mali G76 MP12 yang sudah sangat baik sekali dalam mengelola grafis yang ada pada hp ini sendiri.

Menggunakan Layar yang Super Jernih

Layar yang digunakan pada hp ini tentu merupakan layar yang memiliki kualitas grafis yang tinggi. Untuk resolusinya sendiri sebesar 1440 X 3040 Piksel dengan menggunakan panel layar dengan teknologi terbarunya yang bernama Dynamic Amoled yang sangat ramah terhadap daya yang digunakannya.

Dibagian sisi atas layar nya sendiri terdapat notch yang berbentuk tetesan air yang disebut waterdrop dan bezel yang digunakan nya sendiri tipis dan sangat nyaman jika digunakan. Selain itu pada layar hp ini terproteksi dengan kaca Corning Gorilla Glass 6 yang tentunya dapat membuat kamu tenang karena untuk masalah goresan tidak akan tampak lagi pada layar ini.

Jika dilihat dari sisi layar yang digunakan nya sudah sangat worth it digunakan untuk hp yang berada di kelas harga delapan jutaan ini.

Lolos Sertifikasi IP68

HP Flagship Samsung satu ini sudah tersertifikasi IP68 yang tentunya sangat membuat nyaman para pengguna nya. Hp ini tahan terhadap air dan debu, untuk ketahanan nya pada air dapat bertahan hingga kedalaman 1,5 meter dalam selang waktu 30 menit. Hal ini tentu menjadi kelebihan yang ada pada hp ini.

Baca Ini Juga  8 Rekomendasi HP Xiaomi RAM 2GB Terbaru Murah

Kekurangan Samsung Galaxy S10

Menggunakan Baterai Berkapasitas kecil

HP ini masih menggunakan baterai berkapasitas kecil yaitu sebesa 3.600 mAh yang tentunya masih tergolong sedikit boros jika digunakan dalam waktu yang cukup intensif. Namun kekurangan ini sedikit dapat tertutupi karena hp ini sendiri sudah mendukung fitur fast charging yang dapat mempersingkat waktu saat melakukan pengisian daya menjadi lebih cepat dan efisien.

Masih Menggunakan Slot Sim Hybrid

Hp Flagship Samsung satu ini masih menggunakan slot sim hybrid yang bagi sebagian masih menjadi sebagai kekurangan. Namun karena penyimpanan nya sendiri sudah sangat besar kekurangan ini masih dapat tertutupi dengan baik.

Nah itulah beberapa kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy S10 yang telah kami ulas, semoga bermanfaat dan dapat menjadi refferensi untuk kamu semua yang ingin mebeli hp ini ya, sekian dan terimakasih!