Harga Jual Emas Saat Ini Terbaru Tahun Ini

Diposting pada

Besaran harga jual emas hari ini bergantung dari beberapa hal. Namun untuk nilai emas sendiri cenderung stabil baik naik ataupun turun. Berbeda dengan forex atau saham lainnya yang memiliki pergerakan cukup agresif. Emas kerap kali dibilang sebagai barang mewah yang hanya bisa dimiliki oleh orang-orang kaya. Pernyataan itu jelas sangat keliru, mengingat saat ini untuk memiliki emas sangatlah mudah.

Emas biasanya digunakan sebagai bahan dasar perhiasan seperti cincin, kalung, anting, gelang dan yang lainya. Ada juga emas dalam bentuk batangan yang biasanya ditawarkan mulai dari berat 0,5 gram hingga 1 kilogram. Baik emas dalam bentuk perhiasan ataupun batangan, memiliki sebuah sertifikat yang menyatakan bahwa emas tersebut asli. Ini untuk mengantisipasi penipuan yang terjadi ketika transaksi jual beli emas. Ada beberapa tips ketika menjual emas, diantaranya sebagai berikut.

Tips Menjual Emas Agar Aman dan Menguntungkan

Jual Di Tempat yang Aman

Emas merupakan barang yang bernilai, sehingga perlu kehati-hatian dalam menjualnya. Menjual di tempat yang aman seperti di area yang cukup ramai atau ke toko tempat dulu membeli menjadi pilihan yang tepat. Sehingga nantinya baik pembeli maupun penjual sama-sama merasa aman. Karena tak jarang ada kasus kejahatan ketika bertransaksi jual beli emas. Sebagai pemilik emas, tentu tidak ingin hal itu terjadi yang membuat kerugian.

Baca Ini Juga  Aplikasi Investasi Emas yang Recommended Untuk Pemula

Menjual Ke Orang yang Sudah Dikenal

Jika ingin menjual emas tanpa resiko penipuan atau kejahatan lain, jual saja ke orang disekitar yang memang sudah dikenal. Ini bisa dilakukan ketika sedang membutuhkan sekali uang, karena transaksi cenderung akan lebh cepat. Namun yang perlu disadari bahwa, jangan sampai menjual dengan harga yang tidak wajar. Ambil saja harga jual emas pada saat itu, sehingga tidak ada yang namanya kerugian besar.

Sertakan Sertifikat Emas

Dokumen ini menjadi bukti keaslian dari emas yang akan dijual. Sehingga pembeli akan lebih percaya untuk membeli emas. Secara tidak langsung, sertifikat ini akan menjaga nilai emas itu sendiri. Karena terkadang, emas tanpa sertifikat cenderung akan turun harganya. Hal ini disebabkan adanya kecurigaan mengenai asal usul emas itu sendiri.

Cek Bersama Keaslian Emas

Saat sertifikat masih belum membuat pembeli percaya, lakukan pengecekan keaslian emas bersama. Nantinya baik penjual maupun pembeli bisa menjadi saksi keaslian emas itu. Untuk mengecek keaslian emas bisa dilakukan di toko-toko emas, pegadaian atau tempat lain.

Baca Ini Juga  Harga Jual Emas Terbaru Tahun Ini

Tips Menjual Emas Dengan Memahami Harga Jual Emas

Hal ini menajdi kunci agar tetap mendapatkan keuntungan ketika menjual emas. Ketahui harga jual emas pada saat akan menjual, kemudian bandingkan dengan harga belinya. Saat harga jual lebih tinggi dibanding harga beli, itu menjadi waktu yang sesuai untuk menjual. Selisih dari harga jual dan beli itulah yang menjadi keuntungan.

harga jual emas saat ini

Harga Jual Emas Saat Ini Terbaru 2020

Berikut adalah harga emas saat ini yang bisa dijadikan patokan ketika menjual emas. Daftar harga dimulai dari 1 gram hingga 1 kilogram.

1 gram       Rp. 786.000

2 gram       Rp.  1.510.000

3 gram       Rp.  2.243.000

5 gram       Rp.  3.720.000

25 gram     Rp.  18.300.000

50 gram     Rp.  36.500.000

100 gram   Rp.  72.700.000

Demikian informasi mengenai harga jual emas saat ini lengkap dengan tips menjual emasnya. Siapapun sebenarnya bisa memiliki emas, mulai dari pelajar hingga orang tua. Emas bisa dibeli mulai dari 0,5 gram, sehingga hargannya bisa dibilang sangat murah. Miliki emas untuk investasi atau hanya sekedar menjaga nilai aset yang dimiliki.

Baca Ini Juga  Cara Beli Emas Secara Online Lengkap dan Mudah