Cara Gampang Isi Pulsa Darurat Tri (3); Dial, SMS, BIMA
Cara Gampang Isi Pulsa Darurat Tri (3); Dial, SMS, BIMA

Cara Gampang Isi Pulsa Darurat Tri (3); Dial, SMS, BIMA

Diposting pada

Balance Offer System Tri (BOS Tri) merupakan fitur pengisian pulsa darurat Tri yang ditawarkan pihak operator seluler yang memiliki logo angka tiga ini. Layanan tersebut tersedia bagi pelanggan prabayar mereka, termasuk kamu jika memang kamu menggunakan kartu seluler Tri.

Pulsa darurat yang tersebut adalah sama halnya dengan pulsa utama biasa yang kita beli atau isi di counter pulsa atau pun via online. Pulsa pinjaman ini bisa kamu pakai untuk keperluan telepon, SMS, maupun mengaktifkan paket internet.

Sebagaimana kegiatan pinjam-meminjam pada umumnya, pulsa pinjaman Tri yang kamu dapatkan ini pun harus kamu kembalikan. Cara mengembalikannya tidaklah susah, karena pihak Tri akan secara otomatis mengambil pulsa kamu ketika melakukan pengisian pulsa selanjutnya.

Proses pengembalian pulsa darurat Tri ini bisa terjadi secara sekaligus, atau pun bisa juga secara bertahap. Yakni dalam beberapa kali pengisian pulsa yang kamu lakukan selanjutnya.

Baca Ini Juga  Daftar Smartphone 5G yang Dukung 5G Telkomsel Band 40

Siapa yang Bisa Gunakan Fitur BOS Tri?

Tidak semua pengguna kartu seluler Tri bisa menggunakan fitur BOS Tri ini. Terutama yang masih berstatus sebagai pengguna baru. Sedikitnya kartu seluler Tri kamu harus sudah aktif selama 90 hari atau sekitar tiga bulan lamanya.

Selain itu, faktor pengisian pulsa juga berpengaruh terhadap ketersediaan fitur pulsa darurat Tri ini. Pengisian pulsa secara reguler dan rutin menjadi salah satu faktor yang menjadi perhitungan pihak provider sebelum menyediakan layanan BOS Tri kepada pelanggannya.

Adapun syarat lain yang harus terpenuhi agar bisa menggunakan layanan pulsa darurat, yakni pengguna telah terdaftar sebagai pelanggan prabayar. Di mana status registrasinya harus sudah tervalidasi berdasarkan peraturan penggunaan kartu seluler yang berlaku di Indonesia.

Jika kriteria di atas sudah kamu penuhi, maka secara otomatis layanan pulsa darurat Tri akan tersedia dan bisa kamu gunakan.

Cara Isi Pulsa Darurat Tri

Hal pertama yang harus kamu lakukan sebelum berpikir untuk meminjam pulsa darurat adalah mengecek status ketersediaan fitur ini untukmu. Seperti sudah disebutkan di atas bahwa tidak semua pengguna Tri bisa mendapatkan layanan BOS Tri. Hanya pengguna yang sudah memenuhi kriteria saja yang mempunyai akses ke layanan ini.

Baca Ini Juga  Paket Sahur Telkomsel Ramadhan Tahun Ini

Beberapa kriterianya yakni meliputi sudah aktif lebih dari 90 hari atau sekitar tiga bulan. Lalu, melakukan pengisian pulsa secara reguler dan rutin. Tidak harus sering, namun setidaknya kartu kamu selalu aktif dan kamu gunakan untuk mengakses layanan komunikasi seperti telepon, SMS atau pun mengakses internet.

Jika kriteria tersebut sudah kamu penuhi, maka kamu bisa lanjut untuk mengetahui cara isi pulsa darurat Tri berikut ini.

1. Melalui Dial *805#

Masuk ke menu panggilan dan ketikkan *805# di ponsel kamu. Lalu tekan oke atau “panggil”. Maka ketika sudah terhubung akan ada pesan pop-up yang berisi perintah selanjutnya. Silahkan pilih jumlah pulsa darurat Tri yang ingin kamu pinjam.

Jika permintaan isi pulsa darurat kamu tervalidasi, selanjutkan tinggal menunggu pesan konfirmasi yang akan terkirim dari pihak provider Tri.

2. Pulsa Pinjaman Tri Melalui Aplikasi Bima

Selain menggunakan kode dial *805#, kamu juga bisa mendapatkan pulsa pinjaman Tri melalui aplikasi Bima. Bima sendiri adalah aplikasi resmi dari Tri seperti halnya MyTelkomsel dan MyXL.

Baca Ini Juga  Paket Internet Telkomsel: Jenis, keunggulan, dan cara daftarnya

Sama mudahnya dengan menggunakan dial, di aplikasi Bima juga kamu hanya tinggal mengetikan kata kunci “Bima Loan” di kolom pencarian bagian atas aplikasi. Lalu di sana akan muncul laman pinjaman pulsa Tri.

Langkah selanjutnya adalah klik “Ajukan”. Maka secara otomatis kamu akan di arahkan ke laman pilihan nominal pulsa yang bisa kamu pinjam. Pilihlah salah satu, dan setelah itu klik lanjut.

Jika pengajuan ini berhasil, maka akan tampil laman yang menginformasikan bahwa pulsa darurat Tri yang kamu ajukan sudah tervalidasi.