Cat rumah biru tosca dan pink

Cat Rumah Biru Tosca dan Pink

Diposting pada

Cat rumah biru tosca dan pink – Apa jadinya jika sebuah rumah tidak memiliki cat pada lapisan dinding? tentu saja membuat tampilan rumah tidak menarik bukan?. Selain mempercantik tampilan rumah, cat dinding juga berguna untuk melapisi dinding dari cuaca yang berasal dari luar ruangan seperti hujan maupun teriknya matahari, sehingga rumah pun terbebas dari kebocoran.

Banyak sekali warna yang dapat kita gunakan untuk melapisi dinding rumah, mulai dari bagian dalam maupun luar rumah. Merk cat yang terdapat di pasaran pun banyak contoh saja seperti Dulux, Catylac, Nippon Paint, No Drop dan lain sebagainya. Dari merk-merk tersebut, pastinya memili cat dengan warna-warna cerah, contohnya saja warna biru tosca dan pink.

Warna Cat Rumah

Warna cat rumah dari setiap merk itu bermacam-macam dan jumlah warnanya pun sampai ribuan. Untuk pemilihan warna cat tidak boleh asal karena warna cat pada rumah dapat menggambarkan kenyamanan dan konsep dari pemilik rumah itu sendiri. Bagi para penyuka warna cerah pasti tidak asing lagi dengan warna biru tosca dan juga warna pink.

Baca Ini Juga  Usaha Ekonomi yang Dikelola Sendiri atau Perorangan Kecuali Apa?

Kedua warna ini sangat cocok untuk suasana yang ceria terutama para perempuan yang sangat menyukai warna-warna yang cantik. Contohnya saja penggunaan cat rumah biru tosca dan pink untuk tempat bermain anak yang sangat cocok untuk kita aplikasikan karena warnanya yang ceria. Selain untuk dalam ruangan, cat biru tosca dan warna pink dapat kita gunakan juga untuk cat eksterior agar tampilannya menjadi lebih cantik.

Cat Rumah Biru Tosca dan Pink

Cat rumah biru tosca dan pink

Cat rumah biru tosca dan pink dapat kita aplikasikan untuk rumah dengan desain yang minimalis. Arti dari warna biru tosca itu sendiri ialah keseimbangan emotional serta stabilitas ketenangan, sedangkan untuk warna pink untuk sebuah rumah dapat menggambarkan kasih sayang dan cinta dari rumah itu sendiri.

Sekarang menjadi sebuah trend untuk memadukan warna biru tosca dan pink untuk melapisi dinding rumah. Kita dapat berinovasi dalam pengaplikasian warna biru tosca dengan pink, contohnya saja warna pink untuk dinding ruangan dan warna biru tosca untuk pintu dan jendelanya. Dengan menggunakan kedua warna tersebut untuk dinding luar rumah, dapat membuat tampilan rumah menjadi cantik serta modern.

Baca Ini Juga  Kisaran Biaya Pasang AC Mobil

Harga Cat Rumah Biru Tosca dan Pink

Harga cat warna biru tosca dan pink sebenarnya sama saja, namun yang membedakannya ialah merk dan berat isi dari cat itu sendiri. Kita dapat membeli cat warna biru tosca dan pink di toko bangunan. Namun kita juga dapat membeli cat tersebut melalui aplikasi belanja online, contohnya seperti Shoppe, Blibli, Tokopedia, Lazada Buka lapak dan masih banyak lagi.

Keuntungan membeli melalui aplikasi online ialah kita dapat membeli cat yang berbungkus palstik dengan harga yang sangat murah sampai cat dengan merk terkenal dengan kualitas yang sangat terjamin. Sehingga kita dapat meperkirakan cat mana yang lebih kita butuhkan, harga yang murah atau kualitas yang terbaik. Berikut ini daftar harga cat rumah warna biru tosca dan pink:

  • Cat tembok Q-Luc 1671 Moon Glow (Tosca) 4.5 kg (galon) – Rp63.000
  • Cat tembok exterior Puffin Guard 2.5 liter (Pink) – Rp207.500
  • Mowilex Emulsion Weathercoat Tinting Cat Tembok [2.5L] Think Pink – Rp305.000
  • Cat Tembok Interior Komilex 4.5 kg (Tosca) – Rp65.000
  • Dulux EasyClean Tinting Cat Tembok – Valentine Pink [2.5 L] – Rp690.000
  • Nucolour Cat Tembok Interior [5 Kg] Tosca – Rp58.000
  • Cat Tembok Metrolite 1 Kg (Baby Pink) – Rp35.000
  • Vendopaint V-Con Interior Cat Tembok – Tosca[20 kg] – Rp253.500
Baca Ini Juga  Cara Bayar Baf Lewat M Banking BCA, Cepat dan Mudah

Itulah bebrapa penjelasan tentang cat rumah serta harganya untuk warna biru tosca dan pink. Perpaduan cat rumah biru tosca dan pink bisa menjadi inovasi yang bagus untuk mepercantik tampilan rumah yang minimalis dan modern. Selain itu, kedua warna tersebut juga dapat menenangkan syaraf, menyegarkan pandangan, dan bisa memberikan kesembuhan.