Gaji karyawan Alfamart dan jabatannya

Gaji Karyawan Alfamart dan Jabatannya

Diposting pada

Gaji karyawan Alfamart – Bekerja di Alfamart menjadi salah satu minat banyak orang karena saat ini sudah ada banyak sekali cabangnya yang tersebar di Indonesia. Alfamart adalah sebuah brand minimarket yang menyediakan kebutuhan sehari-hari berupa makanan, perlengkapan mandi, minuman, dan lain sebagainya. Hampir semua kebutuhan bisa kalian temukan di Alfamart.

Jika kalian sering berkunjung ke Alfamart, terdapat seseorang yang bertugas di bagian kasir. Tugas mereka yaitu melayani pembeli yang akan melakukan transaksi setelah membeli barang yang mereka dapatkan. Menjadi karyawan Alfamart ternyata banyak sekali peminatnya karena beberapa alasan tertentu seperti kerjanya mudah, penampilan rapi, gaji tinggi, dan lain sebagainya.

Gaji Karyawan Alfamart

Berbicara soal gaji, pastinya banyak yang penasaran berapa penghasilan bila bekerja di Alfamart. Seperti yang kalian ketahui, kebanyakan orang-orang ingin bekerja di Alfamart. Gaji menjadi salah satu faktor penting yang membuat orang-orang tertarik untuk menjadi karyawan di Alfamart.

Baca Ini Juga  Cara Daftar TikTok Shop Seller Center

Gaji karyawan Alfamart sebetulnya menyesuaikan dengan kebijakan perusahaan dan pemerintah daerah setempat. Perusahaan biasanya menetapkannya sesuai dengan nilai upah minimum daerah setempat. Antara satu daerah dengan lainnya memiliki perbedaan seperti Cikarang, Bekasi, Semarang, dan lain sebagainya. Biasanya hal itu sudah ditetapkan oleh pihak perusahaan dengan pemerintah setempat terkait pemberian gaji kepada karyawannya.

Gaji Karyawan Alfamart dan Jabatannya

Penghasilan karyawan Alfamart menyesuaikan dengan jabatannya karena yang terlihat tidak hanya sebagai kasir saja, melainkan ada posisi lain yang tidak terlihat. Berikut beberapa daftar penghasilan karyawan di Alfamart beserta jabatannya untuk kisaran Rp1 juta – Rp2 jutaan:

  • Office Boy Rp1.300.000
  • Staff Finance Rp1.400.000
  • Accounting Staff Rp1.500.000
  • Finance Accounting Rp1.500.000
  • Maintenance Rp1.500.000
  • Maintenance Staff Rp1.500.000
  • Merchandiser Rp1.500.000
  • Purchasing Staff Rp1.500.000
  • Safety Staff Rp1.500.000
  • Security Rp1.500.000
  • Staff Accounting Rp1.500.000
  • Store Head Assistant Rp1.500.000
  • Warehouse Staff Rp1.500.000
  • Sales Rp1.600.000
  • Crew Rp1.700.000
  • Picker Rp1.800.000
  • Helper Rp1.900.000
  • Kasir Rp1.900.000

Seperti yang sudah dijelaskan, gaji karyawan alfamart menyesuaikan beberapa hal, salah satunya nilai UMR dari daerah setempat. Untuk daerah yang memiliki nilai upah minimum di bawah Rp2 juta mendapatkan gaji kisaran di atas. Gaji tersebut menyesuaikan dengan standar kehidupan daerah setempat dan pastinya sudah teranggap layak oleh kebijakan masing-masing.

Baca Ini Juga  Oli Bagus Untuk Vario 150

Penghasilan di Alfamart

Gaji karyawan Alfamart dan jabatannya

Pendapatan bila bekerja di Alfamart juga bisa lebih dari Rp2 juta apabila kalian berada di daerah yang memiliki nilai upah minimum tinggi. Seperti halnya di wilayah Jabodetabek yang nilai UMR nya kisaran Rp4 jutaan. Kalian bisa mendapatkan penghasilan yang memuaskan bila bekerja di daerah tersebut. Berbeda bila bekerja di daerah terpencil, meski di Alfamart, namun pendapatannya tidak sesuai dengan nilai UMR yang tinggi di daerah lain.

Gaji Karyawan di Alfamart berbeda-beda sesuai dengan jabatan dan ketetapan daerah setempat. Bila kalian ingin mendapatkan penghasilan yang lebih tinggi, tinggal datang saja langsung ke perusahaan untuk melamar pekerjaan. Menjadi karyawan Alfamart juga harus melalui beberapa tahapan seperti tes, wawancara, dan lain sebagainya.

Berikut syarat bekerja di Alfamart:

  • Badan sehat
  • Tidak bertato atau bertindik
  • Usia minimal 18 tahun
  • Maksimal 25 tahun
  • Minimal Lulusan SMA/SMK Sederajat
  • Menyiapkan surat lamaran pekerjaan
  • Menyiapkan dokumen seperti fotokopi Ijazah, KTP, SKCK, dan lain sebagainya
  • Surat keterangan sehat
  • CV
  • Pas foto 3×4, 4×6
Baca Ini Juga  Harga Tiket Bioskop di Palembang Cinema XXI dan CGV Terbaru

Apabila sudah memenuhi persyaratan, kalian tinggal mendaftarkan diri. Nantinya pihak Alfamart akan memanggil kalian apabila kriteriannya memenuhi.