Gaji Perawat Berdasarkan Jenis Pekerjaannya

Gaji Perawat Berdasarkan Jenis Pekerjaannya

Diposting pada

Daftar gaji perawat – Keperawatan merupakan tindakan pemberi asuhan kepada individu, keluarga, atau kelompok dalam keadaan sehat ataupun sakit. Pelayanan keperawatan merupakan bentuk pelayanan profesional yang termasuk dalam bagian integral dari pelayanan kesehatan dari ilmu dan kiatnya.

Profesi yang satu ini banyak sekali peminatnya karena memiliki kelebihan tersendiri, terutama dari faktor penghasilan. Banyak dari mereka yang tergiur dengan penghasilan perawat. Akan tetapi, kalian harus memiliki skill khusus tentang keperawatan agar bisa menjalankan pekerjaan tersebut. Calon perawat harus menempuh pendidikan terlebih dahulu dalam tingkatan Diploma dan Sarjana keperawatan.

Gaji Perawat Rumah Sakit

Perawat yang bekerja di rumah sakit dengan STR per bulannya bisa memperoleh Rp4-7 juta. Calon perawat ini harus menempuh profesi pendidikan minimal D1 dan S1. STR menjadi syarat penting yang harus kalian miliki agar bisa menjadi perawat di rumah sakit. STR bisa kalian buat terlebih dahulu dengan mempersiapkan sertifikat yang diperlukan.

Baca Ini Juga  Harga Oxycan Murah, Produk Kualitas Unggul

Gaji Perawat Darurat

Perawat darurat memiliki tugas sebagai garda terdepan di sebuah rumah sakit. Tugas perawat darurat selama 24 jam penuh dan biasanya terbagi menjadi beberapa shift. Perawat nantinya akan menangani pasien yang baru masuk mulai dari penyakit ringan hingga yang paling berat. Apabila kalian tertarik untuk menjadi perawat darurat, pendapatan yang bisa kalian dapatkan kisaran Rp4,4 juta hingga Rp7 juta setiap bulannya.

Gaji Perawat ICU

Perawat ICU memiliki tugas menangani pasien untuk pertolongan pertama namun yang sekarat di rumah sakit. Membutuhkan kesabaran yang tinggi bila kalian ingin menjadi perawat ICU. Pasien nantinya harus terpantau secara jelas setiap perkembangan atau penurunan yang terjadi pada pasien sekarat. Bagi yang ingin menjadi perawat ICU bisa memperoleh gaji sekitar Rp4,5 juta hingga Rp7 juta setiap bulannya.

Gaji Perawat Puskesmas

Menjadi perawat puskesmas juga bisa kalian pilih karena mendapatkan penghasilan yang cukup memuaskan. Biasanya perawat puskesmas dapat kalian temukan di sebuah pedesaan atau daerah tertentu. Aktivitas yang sering terjadi yaitu pengobatan dan rujukan dari pasien. Bila kalian tertarik menjadi perawat puskesmas, bayarannya berkisar Rp2,2 juta. Namun jika dengan tunjangan bisa memperoleh hingga Rp5 jutaan.

Baca Ini Juga  Contoh Soal TKD BUMN Terbaru

Gaji Perawat Homecare

Perawat homecare menyesuaikan kebutuhan yang kalian perlukan dalam merawat pasien. Bila membutuhkan perlengkapan yang banyak dan membutuhkan biaya besar, maka penghasilannya akan lebih besar. Syaratnya juga sama seperti perawat lainnya, kalian harus menempuh lulusan D3 atau S1. Gaji yang bisa kalian dapatkan kisaran Rp2,5 juta hingga Rp7 juta per bulan bila ingin menjadi perawat homecare.

Gaji Perawat Klinik Kecantikan

Gaji Perawat Berdasarkan Jenis Pekerjaannya

Bagi kalian yang suka dengan kecantikan juga bisa mengambil alih profesi yang satu ini. Hal-hal yang dapat kalian lakukan berupa tindakan medis yang berkaitan dengan pencerahan kulit, penunda penuaan, penghilang jerawat, dan lain sebagainya. Supaya bisa menjalankannya, kalian harus memiliki sertifikat STR. Bayaran yang diperoleh kisaran Rp2,5 juta – Rp5 juta per bulan.

Gaji Perawat Anestesi

Perawat Anestesi memiliki tugas untuk melakukan pembiusan di ruang operasi, mengontrol pasien, serat melaukan perawatan lain, dan lain sebagainya. Kalian harus menempuh jurusan anestesi dan memiliki sertifikat STR jika ingin menjadi perawat yang satu ini. Gaji yang bisa kalian peroleh kisaran Rp1,3 hingga 2,6 juta per bulan.

Baca Ini Juga  Bagaimana Cara Menghilangkan Bau Badan Secara Alami?

Gaji Perawat Jiwa

Ada perawat yang tertarik bekerja di rumah sakit jiwa, pendapatannya bisa mencapai Rp4-6 juta per bulan. Akan tetapi, kalian harus memiliki skil dalam merawat pasien. Karena pasien yang kalian tangani ini bukan dalam kondisi normal atau sedang terganggu jiwanya, sehingga membutuhkan kesabaran yang tinggi.