Harga Tiket Masuk Puncak Pinus Becici

Diposting pada

Puncak Pinus Becici merupakan salah satu tempat wisata yang memiliki pemandangan yang sangat indah dan kawasan tersebut berada di Desa Muntuk. Pengunjung yang melihat pemandangan dari ketinggian dapat langsung datang ke Puncak Becici tersebut. Dari atas puncak pinus tersebut pengunjung dapat melihat langsung bentang alam kota Jogja serta Candi Prambanan.

Puncak Pinus Becici yang merupakan sebuah kawasan hutan yang memiliki luas 4,4 hektar, dengan menyuguhkan udara yang sejuk serta suasana yang tentram, damai dan juga jauh dari keramaian. Dengan adanya panorama yang telah ditawarkan tersebut sehingga menjadi daya tarik pengunjung. Puncak Pinus Becici ini menjadi salh satu tempat favorit Presiden Amerika Serikat Obama. Pada akhir pekan tempat ini ramai dikunjungi oleh pengunjung.

Harga Tiket Masuk Puncak Pinus Becici

Harga Tiket Masuk Puncak Pinus Becici

Pengunjung yang ingin menikmati pemandangan yang sangat indah dengan berada di ketinggian tersebut akan dikenakan biaya yang sangat terjangkau.

Baca Ini Juga  7 Wisata Di Jakarta Yang Bikin Liburan Lebih Seru!

Tiket Masuk Puncak Pinus Becici

  • Tiket Masuk Rp3.000
  • Parkir Motor Rp2.000
  • Parkir Mobil Rp5.000
  • Parkir Bus Rp20.0000

Untuk mengenai jam bukanya kawasan puncak pinus becici ini dibuka setiap hari mulai dari pagi hari sampai malam hari. Pengunjung dapat menikmati suasana pemandangan yang sangat indah dan sejuk.

Wisata Menarik di Puncak Pinus Becici

Harga Tiket Masuk Puncak Pinus Becici

Pengunjung yang datang ke tempat wisata Puncak Pinus Becici ini akan disambut dengan pemandangan yang tidak kalah indah dengan kalibiru, disini pengunjung dapat melakukan kegiatan yang sangat seru di tempat wisata Puncak Pinus Becici tersebut. Pengunjung yang datang ke tempat wisata ini yang berburu sunset, berkemah, bersantai di atas hammock serta aktivitas yang seru lainnya.

Asal Mula Puncak Pinus Becici

Hutan yang dikelola oleh RPH Mangunan yang difungsikan untuk penghasil terpentin, dulunya kawasan wisata Puncak Pinus Becici ini yang dikenal dengan nama Hutan Sudimoro I. Kawasan hutan tersebut selain menghasilkan terpentin juga menyimpan pesona alam yang indah tersebut menjadikan fungsi ganda. Pada tahun 2015 hutan tersebut beralih fungsi sehingga menjadi lokasi wisata yang sekarang ini dikenal dengan sebutan Puncak Pinus Becici.

Baca Ini Juga  Suka Snorkeling? Kunjungi Tempat ini Yuk!

Rumah Marsupilami

Tempat wisata ini yang mempunyai ciri khas yaitu berupa gardu pandang unik yang berada di atas pohon tersebut. Bentuknya yang menyerupai rumah Marsupilami yaitu salah satu serial anak. Gardu Pandang ini menjadi daya tarik pengunjung yang ingin mencoba naik ke gardu pandang tersebut yang satu ini tidak terlalu tinggi dari gardu pandang pada di sekitarnya.

Berkemah & Sunset di Puncak Becici

Pengunjung kebanyakan datang ke tempat wisata ini dengan berburu pada waktu matahari akan tenggelam (sunset) menjadi momen yang ditunggu-tunggu dan untuk diabadikan menggunakan kamera. Dengan menghasilkan pemandangan yang sangat indah dengan deretan pohon yang terhampar seperti permadani.

Yang menjadi latar belakang yaitu sebuah gunung merbabu dan juga gunung merapi. Ketika matahari tenggelam pengunjung dapat melakukan aktivitas berkemah dengan tersedia area untuk berkemah yang cukup luas sehingga cocok untuk melakukan kegiatan outbound.

Bersantai di Hammock & Hunting Foto Terbaik

Pengunjung yang ingin bersantai di atas hammock menjadi salah satu pilihan yang bagus dengan menikmati hutan pinus tersebut, di sana pengunjung akan lebih rileks menyatu dengan alam, hammock pun telah tersedia di kawasan ini dengan tarif yang murah.

Baca Ini Juga  5 Destinasi Wisata Ciwidey Yang Indah Dengan Budget Murah!

Terdapat pula spot foto yang menghasilkan gambar yang sangat bagus dan menakjubkan. kawasan ini juga menjadi alternatif bagi yang ingin melakukan foto prewedding serta model, dengan harga yang telah ditawarkan begitu murah.

Fasilitas dan Lokasi Puncak Becici

Tempat wisata Puncak Becici ini telah menyediakan berbagai fasilitas yang memadai yaitu tersedia gazebo, mushola, serta area parkir yang sangat luas. Di kawasan ini juga telah tersedia tempat duduk panjang untuk pengunjung yang ingin beristirahat dan juga warung-warung yang sederhana. Dengan adanya fasilitas tersebut yang berfungsi untuk kenyamanan pengunjung.

Kawasan Puncak Becici ini yang berlokasi di Gunung cilik RT 07/02, Desa Muntuk, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul.