Harga Jamur Truffle, Jamur Langka Yang Harganya Selangit

Diposting pada

Jamur truffle adalah jamur yang terkenal sebagai bahan makanan yang memiliki rasa khas. Banyak orang bilang bahwa jamur truffle ini adalah jamur termahal di dunia. Jamur ini berasal dari Eropa, meskipun sudah ada di 36 negara namun untuk pertama kalinya jamur ini di kenalkan di Eropa.

Jamur truffle terbagi menjadi dua macam yaitu truffle hitam dan truffle putih. Truffle hitam merupakan jamur yang biasanya dapat tumbuh subur di bulan September hingga akhir bulan desember. Jamur ini berasal dari wilayah perigord di barat daya Perancis.

Sedangkan Jamur Truffle putih biasanya banyak ditemulan di wilayah sekitaran iedmont Italia Utara, terutama di sekitar pedesaan Alba. Truffle bianya ditemukan di musim dingin dan musim gugur.

Harga Jamur Truffle

Jamur truffle bukan merupakan jamur seperti biasanya, jamur ini tumbuh subur secara alami dan liar tanpa bisa diolah atau dikontrol tingkat produksinya.

Baca Ini Juga  Hotel Murah Di Manado, Fasilitas Lengkap Cocok Untuk Liburan

Sebagai informasi, jamur ini biasa tumbuh di sekitaran pohon ek, poplar beech, atau di sekitaran hazel. Diperlukan waktu sekitar empat sampai tujuh tahun sebelum jamur truffle ini tumbuh dan muncul ke permukaan tanah.

Banyak faktor yang mempengaruhi tumbuhnya jamur ini, seperti faktor kandungan zat dalam tanah dan faktor kondisi cuata atau iklim juga sangat mempengaruhi pertumbuhan dari jamur ini, Sulitnya jamur ini untuk dibudidayakan adalah satu alasan yang membuat jamur ini memiliki harga yang sangat mahal dan fantastis.

Baca juga: Harga Belanja di Jepang

Tidak hanya sekedar mahal, jamur ini juga memiliki banyak khasiat untuk tubuh kita. Itu juga merupakan salah satu alasan jamur truffle ini memiliki harga yang sangat mahal dan sangat fantastis.

Khasiat dari Jamur Truffle ini sendiri adalah diklaim mampu untuk mencegah munculnya penyakit kanker. Jamur ini mengandung antioksidan yang tinggi dan anti inflamasi yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita agar tubuh dapat menjadi resisten terhadap sel-sel kanker.

Selain itu jamur ini juga memiliki khasiat lainnya seperti dapat mengobati sakit kepala, melancarkan peredaran darah, hingga dapat membantu kita untuk membentuk oto-otot tubuh.

Baca Ini Juga  Harga Gitar Yamaha Original Resmi Pasar Indonesia

Jamur Truffle memiliki kandungan nutrisi yang lengkap, dalam jamur ini truffle juga ada asam lemak tak jenuh dan jenuh, vitamin c, fosfor, sodium, kalsium,magnesium, mangan, dan zat besi.

Para peniliti sepakat bahwa jamur truffle dapat menjadi sumber protein lengkap karena banyak mengandung Sembilan jenis asam amino yang dibutuhkan oleh tubuh. Selain itu, jamur ini juga dapat bermanfaat bagi tubuh kita untuk memgurangi peradangan.

Senyawa yang ada dalam jamur ini dapat mencegah aktivitas salah satu enzim yang dapat memicu peradangan.

Harga Jamur Truffle Terbaru

Lalu untuk harganya sendiri bagaimana ya? Berikut adalah harga jamur truffle yang telah di kutip oleh tim HargaBelanja. Simak harga nya di bawah ini!

  • Jamur Truffle Putih 450 gr : Rp. 31.000.000
  • Jamur Truffle Hitam 450 gr: Rp. 5.600.000

Jamur truffle jenis putih memang harganya jauh lebih mahal daripada jamur truffle jenis hitam.

Baca beritua seputar teknologi dan android di droidly.me

Hal itu dikarenakan jamur Truffle putih lebih sulit dan langka untuk ditemukan, dan dari segi rasanya sendiri juga lebih khas daripada truffle jenis yang hitam. Sekian artikel tentang harga jamur truffle yang disebut-sebut sebaggai jamur termahal di dunia.

Baca Ini Juga  Harga Gas Portable di Alfamart Terbaru Hari Ini

Jika dilihat dari harganya memang benar sangat mahal untuk bahan makanan yang berupa jamur. Yang paling murah saja menyentuh angka Rp. 5.600.000, memang sangat fantastis harga dari jamur yang satu ini!

Jika ingin mencoba memakan jamur ini pastikan siapkan uang yang banyak terlebih dahulu ya! Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat menambah wawasan baru untuk anda, terimakasih!