jurusan kuliah yang jarang diketahui.| Unsplash.com
jurusan kuliah yang jarang diketahui.| Unsplash.com

Harga Belanja- Banyak jurusan kuliah yang jarang diketahui  sehingga sepi peminar. Selain itu, memilih program studi menjadi hal yang penting sebelum memutuskan mendaftar di kampus impian. Untuk itu kamu wajib mengetahui beragam jurusan kuliah yang jarang diketahui sebagai bahan pertimbangan. Hal ini membuat angka persaingan lebih rendah dibandingkan jurusan yang paling diminati. Meskipun demikian jurusan itu berprospek kerja lebih tinggi.

Jurusan kuliah yang sepi peminat bukan berarti memiliki peluang kerja rendah. Pasalnya terdapat berbagai jurusan yang tidak dipertimbangkan padahal memiliki prospek kerja menjanjikan. Terlebih lagi jurusan ini tersedia di kampus populer dengan kualitas pendidikan terbaik dan melahirkan lulusan unggulan. Sehingga jurusan ini dapat kamu pertimbangkan.

Jurusan Kuliah yang Jarang Diketahui

jurusan kuliah yang jarang diketahui.| Unsplash.com
jurusan kuliah yang jarang diketahui.| Unsplash.com

Menentukan jurusan kuliah tentu perlu pertimbangan yang cukup matang. Pasalnya hal ini menentukan masa depan membuat kamu memilih jurusan populer dengan angka persaingan tinggi. Adapun jurusan yang jarang diketahui justru memiliki peluang kerja cukup luas. Berikut adalah beberapa jurusan yang memiliki peluang kerja besar untuk dipertimbangkan.

Baca Ini Juga  Harga Skincare Pixy Lengkap Terbaik

1.      Jurusan Yang Jarang Diketahui: Oseanografi

Oseanografi menjadi jurusan kuliah yang jarang diketahui banyak orang. Hal ini cukup disayangkan karena prospek kerja jurusan ini justru tergolong tinggi. Pasalnya Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki sektor maritim sangat luas. Sehingga tidak sedikit sektor maritim memerlukan SDM yang menguasai berbagai aspek kelautan.

Perlu diketahui, Oseanografi merupakan cabang ilmu pendidikan yang berkaitan dengan laut. Termasuk orgasme laut, samudra, geologi, ekosistem hingga gelombang laut. Lulusan jurusan itu berkesempatan berprofesi menjadi peneliti ruang angkasa maupun Konsultan Reservasi lingkungan. Jurusan ini terdapat di perguruan tinggi ternama Institut Teknologi Bandung.

2.      Astronomi

Astronomi menjadi salah satu jurusan yang jarang diminati pelajar saat pendaftaran perguruan tinggi. Jurusan ini disediakan Insitut Teknologi Bandung (ITB) yang menjadi jurusan pertama di Asia Tenggara. Meskipun demikian tidak banyak pelajar yang memilih Astronomi. Namun, jurusan ini memberikan kesempatan kerja cukup luas.

Astronomi merupakan ilmu yang mempelajari alam semesta dan benda-benda langit. Adapun pekerjaan bagi mahasiswa lulusan jurusan tersebut meliputi Observatorium Bosscha hingga bekerja di Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Tak hanya itu mahasiswa berkesempatan bekerja di LAPAN (Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional).

Baca Ini Juga  Future Perfect Tense: Rumus, Contoh Kalimat dan Soal

3.      Jurusan Yang Jarang Diketahui: Nuklir

Nuklir salah satu jurusan di Universitas Gadjah Mada (UGM) yang terasa asing di telinga pelajar. Jurusan ini mempelajari bidang fisika yang membuat sepi peminatnya. Selain itu, efek radiasi apabila sering terpapar cukup serius seperti menyebabkan kemandulan. Namun, mahasiswa jurusan ini berkesempatan bekerja di Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN).

4.      Sastra Jawa

Jurusan yang mempelajari mengenai sastra bahasa kerap menjadi favorit mahasiswa. Namun, Sastra Jawa justru memiliki peminat yang tergolong sedikit tidak seperti jurusan lain. Meskipun demikian, jurusan ini dibutuhkan dan diburu banyak orang dengan prospek kerja cukup luas seperti berkecimpung menjadi penerjemah, ahli bahasa hingga dosen.

5.      Fisioterapi

Salah satu jurusan di bidang kesehatan yang sepi peminat yaitu Fisioterapi. Meskipun demikian jurusan ini dibutuhkan di berbagai rumah sakit bahkan klinik profesional mencari tenaga ahli bidang tersebut. Fisioterapi merupakan bidang kesehatan yang berfokus pada otot, rangka tubuh maupun gangguan neuromuskuloskeletal.

Jurusan yang jarang diketahui memiliki angka persaingan lebih rendah memudahkan kamu diterima kampus impian. Meskipun demikian, sebelum memutuskan jurusan alangkah baiknya membuat rencana masa depan dengan matang dan penuh dengan pertimbangan. Sehingga tidak menimbulkan penyesalan dan mendatangkan masa depan cerah. Kamu pun dapat mengunjungi rekomendasi.co untuk menemukan informasi lainnya.

Bagikan: