tips memulai bisnis hijab online

5 Tips Memulai Bisnis Hijab Online Dengan Modal Kecil

Diposting pada

Indonesia memiliki mayoritas penduduknya beragama islam. Hal ini membuat bisnis seperti hijab akan sangat layak untuk jadi andalan. Peluang bisnis hijab online memang sangat besar, karena memang peminat untuk produk yang satu ini begitu besar. Ada beberapa tips memulai bisnis hijab online yang bisa Anda jadikan inspirasi dalam memulai bisnis ini.

Meski produk hijab memiliki peminat yang besar, namun hal itu juga membuat persaingannya semakin ketat. Sehingga jika ingin membangun bisnis online ini memang harus mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik. Tujuannya agar nantinya pada saat operasional berlangsung, bisa dengan mudah mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

tips memulai bisnis hijab online

5 Tips Memulai Bisnis Hijab Online Dengan Modal Kecil

Jika Anda ingin memulai bisnis hijab online, beberapa tips ini akan membantu. Khususnya untuk Anda yang tidak memiliki modal terlalu banyak.

Baca Ini Juga  9 Ide Usaha Peternakan

Menjadi Dropshipper

Untuk menjadi dropshipper hijab online memang tidak membutuhkan banyak modal. Anda bisa memulainya hanya dengan bermodalkan smartphone dan internet saja. Lalu darimana mendapatkan produknya ? Anda bisa mendapatkan produk hijab dari marketplace seperti Shopee, Lazada atau Tokopedia. Jika mengambil dari marketplace, biasanya harganya akan jauh lebih murah.

Selain itu, di marketplace juga tersedia fitur dropship. Sehingga Anda bisa dengan mudah melakukan dropship tanpa harus berkomunikasi dengan pemilik produk terlebih dahulu.

Menjadi Reseller

Jika Anda memiliki modal yang cukup, bisa memulai bisnis hijab online dengan menjadi reseller. Ada banyak brand-brand hijab yang membuka kesempatan untuk menjadi reseller. Ada keuntungan tersendiri jika Anda menjadi reseller, salah satunya mendapatkan diskon yang akan membuat harga hijabnya lebih murah.

Ketika mendapatkan harga lebih murah dari supplier, maka tentunya keuntungan yang bakal Anda dapatkan akan lebih besar. Jika menjadi reseller juga akan lebih mudah untuk melakukan kontrol kualitas produk. Anda bisa mengecek langsung ke lokasi supplier nantinya.

Baca Ini Juga  5 Cara Memulai Bisnis Cilok Online Agar Laris Manis

Produksi Hijab Sendiri

Nah jika Anda ingin memiliki brand sendiri, bisa melakukan produksi hijab tanpa pihak ketiga. Ada banyak keuntungannya, seperti bisa memproduksi hijab sesuai desain sendiri, harga produksi lebih murah, kualitas terjaga dan masih banyak lagi. Namun untuk melakukan hal ini, minimal Anda bisa membuat desain dan juga menjahit hijabnya.

Akan tetapi, pekerjaan itu bisa dikerjakan oleh orang lain yang lebih berpengalaman. Anda bertugas untuk memantau produksi saja agar sesuai dengan aturan.

Menyediakan Banyak Pilihan

Pada saat memulai bisnis hijab online, akan lebih baik jika Anda menyediakan banyak pilihan produk. Tujuannya agar lebih memberikan kemudahan bagi para pembeli ketika memilih produk. Dengan adanya banyak pilihan juga akan meningkatkan kemungkinan produk terjual lebih banyak. Berbeda halnya jika Anda hanya memiliki 1 atau 2 model saja, itu akan membuat pembeli merasa bosan.

Promosikan Secara Online

Untuk meningkatkan penjualan, Anda bisa mempromosikan produk hijab secara online. Anda bisa memanfaatkan media sosial seperti Instagram, Facebook, TikTok atau yang lainnya. Jika Anda memiliki anggaran lebih, bisa memanfaatkan iklan berbayar. Sehingga promosinya bisa lebih tertarget seperti bisa menentukan rentang usia, jenis kelamin hingga lokasi. Promosi produk secara online kini memang sangat mudah dan efektif.

Baca Ini Juga  Cara Memulai Bisnis Online dari Nol, Gak Susah Lho!

Demikian informasi mengenai tips memulai bisnis hijab online dengan modal kecil. Cocok untuk Anda yang masih pemula dan ingin terjun ke bisnis ini. Jika Anda tertarik, bisa menerapkan beberapa tips di atas sehingga bisnis bisa berkembang lebih cepat.