Pentab Murah – Salah satu yang sangat dibutuhkan oleh seorang desainer adalah Pentab atau Pen Tablet. Alat ini berfungsi untuk lebih memudahkan dalam urusan mmebuat sebuah desain drawing. Sebenarnya bisa saja menggunakan mouse, namun untuk lebih detailnya bisa menggunakan barang elektronik ini.

Kini tablet bukan hanya berfungsi untuk media hiburan saja. Melainkan juga bisa untuk mengasah kreatifitas dari pengunannya. Dengan pentab inilah kebiasaan orang menggambar di media kertas menggunakan kuas mulai ditinggalkan. Kemajuan teknologi menjadi alasan utama banyak orang mengunakan alat ini.

Salah satu keuntunggan menggambar menggunakan pentab ini adalah kemungkinan untuk menghapus bagian yang salah. Dengan menggunakan pentab, kesalahan besar maupun kecil bisa dihapus dengan murah. Hal ini yang tidak bisa dilakukan di media kertas. Kemunculan industri kreatif juga membuat pentab mulai dikenal banyak orang. Seorang desainner akan lebih mudah dan cepat membuat sebuah gambar digital.

Baca Ini Juga  Daftar Harga Kipas Angin Berdiri Dengan Harga Dan Kualitas Terbaik

Saat ini, pentab banyak dijual di pasaran dengan harga yang beragam. Mereknya pun berbeda-beda dengan keunggulan masing-masing. Sebagai seorang desainner, Anda harus pandai dalam memilih pentab. Karena kenyamanan menjadi hal yang paling utama dalam hal ini.

Harga pentab biasanya bergantung dengan merk serta fitur yang ada. Sebagai pembeli, sesuaikan saja dengan kebutuhan. Tidak perlu membeli yang harganya mahal saat masih belajar. Karena nantinya percuma juga, tidak bisa menggunakan semua fitur yang disediakan.

Keuntungan Menggunakan Pentab Untuk Menggambar

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya. Bahwa menggambar sebenarnya bisa saja menggunakan kertas dan kuas. Namun akan lebih mudah dan simpel dengan memakai pentab. Berikut adalah keuntungan menggunakan pentab.

  1. Tidak perlu menyiapkan kertas, kuas ataupun spidol. Karena dengan pentab, artinya gambar yang dibuat berupa digital. Sehingga saat mewarnai hanya perlu memilih warna yang disediakan pada pentab itu.
  2. Dengan menggunakan pentab juga akan membuat seorang desainer lebih mudah ketika menghapus objek. Pada saat salah menggambar, hanya perlu beberapa langkah saja untuk mengghapus bagian yang salah.
  3. Ukuran pentab yang relatif kecil juga membuatnya mudah untuk dibawa kemanapun. Hal ini memungkinkan untuk bekerja dimanapun dan kapanpun. Ukurannya yang kecil membuat barang ini bisa dimasukkan ke dalam tas.
  4. Tidak membuat kotor tangan atau meja kerja. Ya, seperti yang sudah dijelaskan di atas. Penggunaan warna pada pentab berupa digital. Sehingga tidak ada yang namanya cat berceceran atau meja yang terkena spidol.
Baca Ini Juga  Harga Paket Internet IM3 Ooredoo Unlimited Terbaru

Sebelum membeli, Anda juga perlu menyesuaikan harga pentab murah terbaru. Sehingga nantinya sesuai dengan budget yang sudah disediakan sebelumnya. Di bawah ini ada beberapa rekomendasi pentab murah yang bisa dibeli.

pentab murah

Daftar Harga Pentab Murah Dengan Kualitas Terbaik

MEREK DAN TIPEHARGA
XP – PEN 6370Rp. 550.000
XP – PEN 8060 Pro ( Large Slim Series)Rp. 600.000
XP – PEN P850Rp. 640.000
XP – PEN Smart Graphic Drawing Pen ( Rainbow Series )Rp. 700.000
XP – PEN 1209BRp. 845.000
Wacom CTL-490Rp. 1.300.000
XP-PEN Deco 01Rp. 935.000
Huion H640PRp. 700.000
Huion H430PRp. 430.000
Gaomon S56KRp. 682.000
Wacom One Medium CTL-672Rp. 1.040.000
XP-PEN Deco 03Rp. 1.800.000
Drawing Pad Genius EasyPen 340 Rp 450.000
Drawing Pad Genius MousePen i608X Rp. 670.000
Drawing Pad Genius EasyPen i405X Rp. 560.000
Drawing Pad Genius EasyPen M406WRp. 1.520.000

Demikian informasi mengenai harga pentab murah terbaru 2020 dengan kualitas terjamin.

Bagikan: