cara membuat es boba untuk jualan

Cara Membuat Es Boba untuk Jualan, Modal 1 Jutaan

Diposting pada

Hargabelanja.com – Halo sobat belanja! Pada artikel ini kami akan membahas tentang bagaimana cara membuat es boba untuk jualan, dijamin dapet untung banyak.

Karena permintaan pasar yang tinggi dari anak muda terhadap es boba, banyak orang berlomba-lomba membuka usaha es boba. Nah kunci sukses dalam menjual Es Boba  tentunya terletak pada resepnya.

Es boba menjadi minuman yang sangat digemari oleh berbagai kalangan, baik anak-anak maupun dewasa. Es manis dengan topping bola-bola hitam ini sangat populer di Indonesia, terbukti dengan adanya banyak gerai boba yang tersebar di seluruh Indonesia. Es boba sangat diminati sehingga beberapa orang bahkan harus mengantri untuk menikmati keunikan dan kesegarannya.

Meskipun begitu, Es boba bukanlah minuman yang baru muncul. Minuman ini sudah dikenal di Taiwan sejak tahun 1987. Es boba dan jenis minuman sejenis, seperti bubble tea dibuat dari campuran susu, teh, gula, dan topping pearl yang terbuat dari tepung tapioka dan gula.

Cara Membuat Es Boba untuk Jualan

Jika kamu sekarang sedang mencari ide bisnis rumahan, es boba ini memang layak untuk dicoba. Melihat dari tren yang ada, jika kamu memulai bisnis ini bisa diprediksi kamu akan meraup untung yang banyak.

Nah kamu bisa mengikuti beberapa cara membuat es boba untuk jualan berikut ini.

1. Cara membuat es boba instan

Akibat dari permintaan pasar yang tinggi, kini sudah banyak produsen yang menyediakan boba instan dan juga bubuk minuman yang bisa langsung kamu seduh. Misalnya saja merek Baboba dan Boba Pearl yang dapat dengan mudah kamu temukan di pasar atau market place.

Kamu bisa mencari bahan-bahan tersebut di market place dengan kata kunci ‘Boba Instan’ ‘Bubuk Boba’ atau sejenisnya. Nah untuk cara membuat boba instan ini cukup mudah, silahkan simak penjelasannya berikut ini:

Bahan:

Cara membuat boba instan untuk jualann:

  1. Isi panci dengan air dan panaskan hingga mendidih.
  2. Saat air mendidih, tambahkan boba instan dan masak selama 5 menit sambil sesekali diaduk.
  3. Setelah 5 menit, matikan api dan diamkan boba instan selama 30 menit serta tutup panci.
  4. Setelah 30 menit, masak lagi boba selama 7 menit.
  5. Jika ingin rasa boba yang lebih kuat, masak lebih lama, hingga 15 menit. Setelah matang selama 7-15 menit, matikan api dan diamkan boba di dalam panci tertutup selama 30 menit. Jangan menaruh panci di atas kompor.
  6. Setelah 30 menit, angkat boba dan bilas dengan air matang untuk menghilangkan lendirnya.
  7. Masukkan boba ke dalam wadah dan tambahkan 250 ml air gula leleh atau sesuai selera.
  8. Sajikan Boba Instan dan nikmati dengan mencampurkannya dengan berbagai minuman seperti coklat, vanilla, strawberry, matcha, aneka jus buah dan lainnya.
Baca Ini Juga  4 Cara Convert PDF ke Word Tanpa Aplikasi dan Online

2. Cara membuat es boba brown sugar

Bahan:

  • 250 gr boba instan/ bubble pearl
  • 1,5 lt air
  • ½ kg gula aren
  • 100 gr cheese powder
  • Susu UHT
  • Es batu
  • Topping oreo atau sesuai dengan selera

Cara membuat es boba brown sugar untuk jualan:

  1. Siapkan 1,5 liter air dan didihkan. Setelah itu masukkan boba instan secara perlahan sambil diaduk agar tidak menempel di panci atau mangkok yang digunakan.
  2. Masak boba instan selama 40 menit, aduk setiap lima menit untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
  3. Setelah 40 menit, matikan kompor dan biarkan boba di panci tertutup.
  4. Sementara itu, siapkan gula aren cair dengan menambahkan gula aren dan air 150ml ke dalam panci dan didihkan hingga gula larut. Saring gula aren cair dan simpan dalam mangkuk atau panci bersih.
  5. Bilas boba di bawah air mengalir dan aduk agar tidak panas dan becek. Lalu campurkan boba dengan gula aren cair yang sudah disiapkan sebelumnya.
  6. Buat cheese foam dengan mengocok susu UHT dan keju bubuk dengan mixer dan simpan dalam wadah tertutup di lemari es maksimal 2 hari.
  7. Lalu kita akan buat minumannya. Siapkan cup atau gelas plastik yang dibuat khusus untuk es boba dan tambahkan sesendok boba yang sudah dicampur dengan gula aren. Tambahkan es batu secukupnya dan tuangkan susu dan chees foam di atasnya. Kamu juga bisa menambahkan gula aren halus dan topping lain seperti Regal atau Oreo untuk tampilan yang lebih cantik.

3. Cara membuat boba Milk Tea

Bahan:

  • Boba yang sudah dimasak
  • 1 kantung teh celup
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 200 ml air panas
  • Air dingin secukupnya
  • Susu UHT secukupnya
  • Susu kental manis secukupnya
  • Es batu secukupnya

Cara membuat es boba Milk Tea:

  1. Pertama-tama siapkan 1 kantong teh celup di gelas yang cukup besar.
  2. Kemudian tambahkan dua sendok makan gula pasir dan 200 ml air panas ke dalam gelas dan aduk hingga gula larut dengan baik di dalam air.
  3. Kemudian tambahkan air dingin, susu UHT dan susu kental manis ke dalam campuran teh dan gula. Campur semua bahan menjadi campuran yang halus.
  4. Selanjutnya, siapkan gelas plastik khusus untuk minuman es boba dan tuang boba secukupnya ke dalam gelas. Lalu tuang campuran susu dan teh dengan hati-hati ke dalam gelas boba. Terakhir, tambahkan es batu ke dalam gelas dan sajikan minuman boba yang segar dan nikmat ini.
Baca Ini Juga  Sinopsis My Sassy Girl, Film Korea Versi Indonesia

4. Cara membuat es boba rasa matcha

Bahan:

  • 24 gram (2 sdm) bubuk minuman matcha bisa menggunakan Chocolatos rasa Matcha
  • 4 sendok makan air panas
  • 2-3 sendok makan boba yang telah dimasak
  • 200 ml susu segar/fresh milk/UHT plain full cream
  • 1/2 – 1 tray es batu cube, jumlahnya bisa disesuaikan dengan selera

Cara membuat es boba rasa matcha:

  1. Pertama, larutkan bubuk matcha dalam air panas dan aduk hingga benar-benar larut. Setelah itu siapkan cup dan tambahkan boba sesuai selera.
  2. Selanjutnya, masukkan es batu dan susu segar ke dalam gelas yang sudah ada bobanya. Kemudian tuangkan larutan bubuk matcha ke dalamnya.
  3. Dengan menggunakan sendok, campurkan larutan matcha, susu, dan gula merah hingga tercampur rata. Pastikan semuanya tercampur dengan baik untuk meningkatkan rasa. Skip jika ingin terlihat estetik
  4. Es boba rasa matcha siap untuk dinikmati.

Resep es boba untuk jualan

Sebenarnya resep es boba untuk jualan tergantung dari masing-masing pedagang, namun untuk gambaran secara umum silahkan resep berikut ini.

Bahan:

  • 2 sdm bubuk minuman aneka rasa/larutkan dengan air panas
  • 2-sdm gula cair
  • Fresh milk/UHT plain secukupnya
  • Kental manis 10 ml
  • Es batu secukupnya
  • Topping (Misalnya keju/oreo/regal)

Cara membuat es boba untuk jualan:

  1. Larutkan bubuk minuman dengan 2-4 sendok air panas hingga benar-benar larut dan tidak ada gumpalan. Setelah itu encerkan dengan air dingin secukupnya. Sisihkan.
  2. Masukkan boba matang di gelas cup, lalu tambahkan, gula cair, SKM dan UHT.
  3. Kemudian tambahkan es batu dan tuangkan larutan minuman yang sudah dibuat sebelumnya.
  4. Terakhir tambahkan topping sesuai keinginan.

Cara jualan es boba agar untung banyak!

1. Buat konsep bisnis yang menarik

Untuk membedakan perusahaan kamu dari persaingan dan menarik pelanggan, kamu perlu membuat konsep bisnis yang menarik. Perhatikan bagaimana keinginan pelanggan dan ciptakan variasi rasa es boba yang unik (misalnya rasa cabai, ini contoh out of the box). Kamu bisa mencari konsep bisnis yang benar-benar berbeda dan belum pernah ada agar bisa tampil diantara persaingan yang sangat ketat.

2. Pilih tempat yang strategis

Tempat jualan es boba kamu harus mudah diakses oleh pelanggan dan ramai trafic. Sebagai rekomendasi, pilih lokasi yang dekat dengan kampus atau pusat perbelanjaan agar pelanggan lebih mudah menemukannya.

3. Buat pilihan menu yang menarik

Selain menghidangkan es boba, kamu juga harus mengatur berbagai menu pendamping seperti snack atau minuman lainnya. Ini membuat pelanggan merasa lebih nyaman dengan booth kamu guna meningkatkan minat mereka untuk kembali.

Baca Ini Juga  Salep Esperson: Solusi Gatal Menahun

4. Temukan Supplier Es Krim Boba yang Terpercaya dan Berkualitas

Pilihlah supplier bubuk minuman dan boba instan yang terpercaya dan menawarkan bahan-bahan berkualitas dengan harga yang wajar. Hal ini penting untuk memastikan kualitas es boba yang kamu jual bisa terjaga.

5. Lakukan analisis pesaing

Kamu perlu menganalisis pesaing atau kompetitor untuk mengetahui apa yang memotivasi pelanggan untuk memilih perusahaan mereka. Dari sana, kamu dapat mencari ide baru untuk membedakan bisnis kamu dari persaingan dan menarik pelanggan.

6. Siapkan modal yang cukup

Sisihkan modal yang cukup untuk memulai bisnis kamu, termasuk membeli peralatan dan bahan baku, membayar sewa, gaji, dan biaya operasional lainnya. Pastikan kamu memiliki modal yang cukup agar bisnis kamu tetap berjalan lancar.

7. Iklankan bisnis kamu secara efektif

Promosikan bisnis kamu secara efektif agar mudah dilihat pelanggan. Manfaatkan media sosial atau buat papan reklame yang menarik perhatian pelanggan.

Kamu juga dapat menawarkan diskon atau penawaran khusus kepada pelanggan baru yang datang. Inilah cara kamu meningkatkan minat pelanggan dan membuat bisnis kamu cepat sukses.

Berapa modal jualan es boba?

Jika kamu sudah memiliki etalase atau booth dan tidak memerlukan sewa maka kamu hanya memerlukan modal sekitar Rp 1,7 juta saja, dengan rincian sebagai berikut.

  • Boba instan 6 bungkus @315 gram: Rp 200 ribu
  • Minuman bubuk aneka rasa: Rp 300 ribu
  • Gula aren: Rp 50 ribu
  • Gula pasir: Rp 50 ribu
  • Cup plastik ukuran normal 100 pcs: Rp 50 ribu
  • Sedotan 100 pcs: Rp 20 ribu
  • Mesin sealer: Rp 800 ribu
  • Plastik lid cup sealer (plastiknya): Rp 40 ribu
  • Listrik dan lain-lain: Rp 200 ribu.

Modal diatas belum termasuk biaya sewa dan pembelian booth. Jika kamu memerlukan booth, maka kamu memerlukan biaya sekitar Rp 2.000.000 hingga Rp 8.000.000 untuk versi container.

Biaya sewa untuk daerah ramai biasanya berkisar antara Rp 400.000 hingga Rp 1.000.000, tergantung lokasi.

Nah demikianlah pembahasan dari hargabelanja.com tentang bagaimana cara membuat es boba untuk jualan. Semoga artikel cara membuat es boba untuk jualan ini dapat membantu kamu dalam memulai usaha baru ya. Terimakasih telah berkunjung dan semoga berhasil!