Harga Es Krim Cornetto Mini Terbaru

Diposting pada

Cornetto mini merupakan salah satu jenis es krim Cornetto yang banyak digemari oleh anak- anak. Mungkin itu terjadi karena cornetto mini ini memiliki rasa yang cenderung manis dengan porsi yang sesuai untuk ukuran anak kecil.

Dengan ukuran yang mini ini juga kamu dapat dengan mudah untuk berbagi bersama keluarga. Dari harganya pun es krim ini tergolong terjangkau, sehingga tidak heran jika es krim yang satu ini sangat laku di pasaran.

Cornetto ini dibungkus dalam kemasan pack berisi 12 es krim dalam satu wadah. Es krimnya sendiri dibungkus dengan pembungkus kertas yang bergambar pada setiap varian rasa masing- masing.

Es Krim Cornetto Mini

Harga Es Krim Cornetto Mini Terbaru

Cornetto  mini merupakan produk Cornetto keluaran terbaru. Sebelum adanya produk ini, Cornetto sudah banyak mengeluarkan produk es krim dalam ukuran umum dan banyak tersedia di pasaran. Es krim dalam ukuran biasa tersebut tersedia dalam banyak varian rasa, seperti di bawah ini.

  • Black & White (rasa coklat dan coklat putih dengan taburan choco chips dan lelehan saus coklat)
  • Rainbow Pop (es krim pelangi dengan saus karamel dengan coklat tebal dan taburan topping candy)
  • Oreo Cookies (es krim dengan potongan biskuit oreo dilapisi keping coklat tebal dengan taburan biskuit oreo)
  • Classic Black & White (paduan es krim rasa dark chocolate dan white chocolate dengan topping saus butiran coklat)
  • Disc Choc (es krim coklat dengan saus coklat disertai kepingan coklat bertabur kacang)
  • Disc Choc (es krim coklat dengan saus coklat disertai kepingan coklat bertabur kacang)
Baca Ini Juga  Intip Keindahan Masjid Badshahi Pakistan yang Memanjakan Mata

Kemudian untuk es krim cornetto mini, memiliki tiga varian  rasa yang tersedia seperti berikut ini.

Harga Es Krim Cornetto Mini Terbaru
  • Rainbow pop & choc (es krim merah muda rasa karamel dengan taburan topping candy aneka warna dan es krim rasa coklat)
  • Tiramisu & dark chocolate (es krim dengan varian rasa tiramisu dan dark chocolate dengan kepingan coklat di atasnya dibungkus dengan wafer renyah)
  • Cookies & chocolate (es krim biskuit dengan topping saus karamel dan taburan biskuit)

Mengenai rasa, es krim Cornetto ini memiliki rasa yang banyak disukai dan jadi favorit para pecinta es krim. Kamu bisa memilih es krim tiramisu & dark chocolate atau es krim cookies & chocolate jika kamu ingin menikmati dan merasakan es krim rasa coklat.

Dan untuk kamu yang menyukai rasa es krim yang berwarna warni, kamu dapat es krim mini rainbow pop yang dikeluarkan ketika acara penghargaan Cornetto Pop Awards. Ketika kamu mencoba es krim rainbow ini kamu akan merasakan sensasi meletup yang seru.

Baca Ini Juga  6 Aplikasi Survey Penghasil Uang Terbaik 2021

Dalam pembuatanya, dalam cornetto mini ini digunakan komposisi yaitu air, cone water (mengandung tepung terigu, lesitin kedelai, pewarna coklat HT Cl 20285), lapisan coklat 13 persen (mengandung lesitin kedelai), gula pasir, padatan susu (bubuk whey, susu skim bubuk), minyak nabati, potongan biskuit 3,5 persen (mengandung tepung terigu, lesitin kedelai), sirup glukosa, maltodekstrin, pengemulsi (nabati), pemantap (nabati), perisa identik alami vanila alami (mengandung pewarna karamel), dan dapat mengandung kacang- kacangan. 

Sedangkan mengenai nilai gizi, informasi yang didapat dalam kemasan, Cornetto ini memiliki gizi antara lain energi, lemak, protein, karbohidrat (serat dan gula), natrium atau sodium.

Harga Es Krim Cornetto Mini

Es krim Cornetto mini banyak dijual di pasaran, sehingga kamu dengan mudah dapat menemukan es krim ini baik di Indomaret, alfamart, Giant, Transmart, Hypermart, dan lainnya. Dengan kisaran harga sepack atau 12 eskrimnya yaitu seperti berikut.

Harga Es Krim CornettoHarga
Cornetto Mini Choco VanillaRp. 32.900
Cornetto Mini Cookies & ChocoRp. 32.900
Cornetto Mini Disc Tiramisu Dark ChocolateRp. 32.900

Nah itulah daftar harga dari 12 es krim Cornetto mini. Tetapi sebaiknya kamu jangan mengkonsumsi terlalu banyak es krim, karena es krim ini memiliki kandungan gula tinggi yang menyebabkan es krim tinggi kalori sehingga nutrisi yang terkandung dalam es krim ini tidak seimbang. Dan kemungkinan jika mengkonsumsi es krim secara tidak tepat maka akan menyebabkan kurangnya nafsu makan. Sehingga lebih baik jangan mengkonsumsi es krim menjelang makan siang.