8 Kelebihan Dan Kekurangan Bekerja Di Perusahaan BUMN

8 Kelebihan Dan Kekurangan Bekerja Di Perusahaan BUMN

Diposting pada

Saat ini banyak lowongan dari perusahaan BUMN yang tersedia untuk seluruh masyarakat Indonesia. Mulai dari perusahaan BNI, Pupuk Indonesia, Taspen dan masih banyak lagi. Hanya orang-orang berkompeten yang bisa bekerja, sehingga tahapan seleksinya memang rumit. Ada kelebihan dan kekurangan bekerja di BUMN yang perlu Anda ketahui sebelum memutuskan untuk melamar.

Bekerja di perusahaan BUMN memiliki tanggung jawab yang besar. Apalagi jika Anda memegang posisi-posisi strategis yang ada di perusahaan. Kehadiran Anda pasti akan sangat dibutuhkan oleh perusahaan dalam upaya mengembangkan bisnisnya. Jika tidak bisa menjalankan dengan baik, resiko pemecatan maupun mutasi jabatan bisa saja terjadi.

cara bekerja di bumn

Kelebihan Dan Kekurangan Bekerja Di BUMN

Penting untuk Anda mengetahui kelebihan dan kekurangan bekerja di perusahaan BUMN. Dengan begitu Anda bisa mempersiapkan diri agar tidak mengecewakan nantinya.

Kelebihan Bekerja Di Perusahaan BUMN

Berikut ini beberapa kelebihan bekerja di perusahaan BUMN yang perlu Anda ketahui.

Jenjang Karir Bagus

Beruntung jika Anda berhasil lolos dan bekerja di perusahaan BUMN. Salah satu kelebihannya adalah bisa mendapatkan jenjang karir yang bagus. Hal ini penting agar nantinya jabatan Anda tidak itu-itu saja, jika performanya bagus pasti akan meningkat. Sebagai seorang karyawan, memiliki jenjang karir yang bagus merupakan salah satu hal yang utama.

Baca Ini Juga  100+ Nama FF Keren Bucin Terbaru Paling Romantis

Gaji Besar

Bekerja di BUMN salah satu tujuannya untuk mendapatkan gaji yang besar. BUMN merupakan perusahaan yang sudah besar, sehingga bukan hal yang sulit untuk membayar karyawannya dengan gaji tinggi. Untuk posisi staf saja, bisa mendapatkan gaji hingga Rp8 juta per bulannya. Semakin tinggi jabatannya, pasti gajinya akan semakin besar.

Mendapatkan Tunjangan

Tunjangan ini menjadi salah satu keuntungan jika Anda bekerja di BUMN. Meskipun pada kenyataannya, perusahaan swasta juga banyak yang memberikan tunjangan untuk karyawannya. Tunjangan ini akan sangat membantu aktivitas kerja. Apalagi saat Anda mendapatkan tugas di luar kota. Nilai tunjangannya juga besar, tergantung jabatan yang Anda pegang.

Jaminan Hari Tua

Setiap orang pasti menginginkan hari tua yang lebih baik. Tunjangan hari tua merupakan salah satu alasan kerja di BUMN. Anda akan mendapatkan tunjangan berupa program pensiun, dimana karyawan akan mendapatkan uang tunai ketika sudah memasuki usia pensiun.

Kekurangan Bekerja Di BUMN

Meski banyak keuntungannya, tetapi ada kekurangannya loh jika Anda bekerja di BUMN. Untuk itu, Anda harus mempertimbangkan dengan baik nantinya.

Baca Ini Juga  15 Lulusan SMK yang Memiliki Gaji Besar

Penempatan Kerja

Salah satu kekurangan jika Anda bekerja di perusahaan BUMN adalah harus siap ditempatkan dimana saja. Perusahaan BUMN ini biasanya memiliki banyak cabang yang tersebar di berbagai daerah. Sebagai karyawan, Anda harus siap dengan daerah baru jika mendapatan penempatan di daerah lain.

Perbedaan Usia Karyawan

Di perusahaan BUMN biasanya masih banyak karyawan senior yang masih bertahan. Kemudian banyak juga anak muda baru yang berhasil lolos seleksi dan bekerja. Hal itu menimbulkan perbedaan generasi yang seringkali membuat sulit untuk bekerjasama.

Tekanan Kerja

Gaji kerja di BUMN memang besar, namun akan sebanding dengan tekanan kerjanya. Anda akan mendapatkan banyak tugas yang mungkin tidak akan selesai dalam waktu dekat. Apalagi jika memiliki parter senior yang kurang bisa diajak bekerjasama, Anda mungkin akan kesulitan untuk fokus bekerja.

Waktu Kerja

Berbeda dengan perusahaan-perusahaan startup yang memiliki waktu kerja fleksibel. Perusahaan BUMN menerapkan waktu kerja yang konvensional. Misalnya berangkat pagi jam 7, kemudian pulang jam 4 sore.

Baca Ini Juga  Gaji PT Hoga Reksa Garment Dan Lowongan Terbaru

Itulah kelebihan dan kekurangan bekerja di perusahaan BUMN. Anda memang akan mendapatkan gaji yang besar, namun tanggung jawabnya juga tidak bisa diremehkan.