Harga Tiket Jalan Tol Trans-Jawa Lengkap Terbaru

Diposting pada

Harga Tiket – Jalan Tol Trans-Jawa adalah jaringan jalan tol yang menghubungkan dua kota besar yang ada di Indonesia yaitu Jakarta dan Surabaya. Tol Trans-Jawa ini juga mengubungkan kota-kota kecil yang ada di Indonesia.

Memiliki panjang sekitar 1000 Km, Tol Trans-Jawa juga termasuk kedalam Asian Highway 2 atau jaringan jalan asia yang menghubungkan asia dari Denpasar, Bali hingga ke Khosravi, Iran.

Tiket Jalan Tol Trans-Jawa

 

Tol Trans-Jawa sendiri diresmikan pada tanggal 20 Desember 2018. Ketika musim mudik telah datang Tol Trans-Jawa ini merupakan jalan yang sangat membantu para pemudik yang ingin pulang ke kampung halamannya.

Melalui jalan tol ini para pemudik bisa terbebas dari macetnya lalu lintas yang ada dan perjalanan mudik dapat berjalan dengan lancar dan cepat. Untuk anda yang ingin mudik dan melalui jalan tol trans-jawa ini harus mengetahui harga-harga yang ada.

Baca Juga: Harga Tiket Pesawat Lebaran Murah

Harga Tiket Jalan Tol Trans-Jawa Lengkap

Sebagai informasi, harga yang ada akan berbeda-beda tergantung rute yang anda akan lewati nanti saat mudik. Kira-kira berapa ya untuk harga dari Tol Trans-Jawa ini sendiri? Jangan Khawatir tim HargaBelanja sudah membuat list harga nya. Langsung saja simak harga nya di bawah ini ya!

Baca Ini Juga  Harga Tiket Masuk Museum Benteng Vredeburg, Update Bulan Ini

Harga Tiket Jalan Tol Trans-Jawa Rute Jakarta Menuju Probolinggo

  • Jakarta menuju Merak (JORR) : Rp. 63.000
  • Jakarta menuju Cirebon (GT Palimanan) : Rp. 132.000
  • Jakarta menuju Cirebon (GT kanci) Rp. 144.000
  • Jakarta menuju Semarang : Rp. 349.000
  • Jakarta menuju Solo : Rp. 426.500
  • Jakarta menuju Surabaya : Rp. 675.500
  • Jakarta menuju Pasuruan (Grati) : Rp. 727.500
  • Jakarta menuju Probolinggo : Rp. 727.500

Harga Tiket Jalan Tol Trans-Jawa Rute Merak Menuju Probolinggo

  • Merak menuju Cirebon (GT Palimanan) : Rp. 180.000
  • Merak menuju Cirebon (GT kanci) : Rp. 192.000
  • Merak menuju Semarang : Rp. 397.500
  • Merak menuju Solo : Rp. 474.500
  • Merak menuju Surabaya : Rp. 723.500
  • Merak menuju Pasuruan (Grati) : Rp. 775.500
  • Merak menuju Probolinggo : Rp. 775.500

Harga Tiket Jalan Tol Trans-Jawa Rute Probolinggo Menuju Merak

  • Probolinggo menuju Surabaya : Rp. 52.000
  • Probolinggo menuju Solo : Rp. 301.000
  • Probolinggo menuju Semarang : Rp. 383.000
  • Probolinggo menuju Merak : Rp. 775.500

Jalan Tol Trans Jawa juga dilengkapi dengan rest area yang terbagi menjadi tiga kategori, yaitu tempat istirahat dan pelayanan, tempat istirahat, dan kantong parkir.

Baca Ini Juga  Harga Tiket Masuk Amazing Art World Bandung, Update Terbaru

Untuk di tempat istirahat dan pelayanan terdapat fasilitas seperti tempat parkir, rumah makan, toilet, tempat ibadah, dan SPBU. Untuk di tempat istirahat, fasilitas yang dapat anda dapatkan seperti tempat parkir, rumah makan, toilet, dan tempat ibadah. Sedangkan fasilitas yang ada di Kantong Parkir hanya ada tempat parkir, toilet, dan tempat ibadah.

Untuk anda yang akan mudik jauh tentunya harus menjaga kesehatan dan stamina anda agar tidak terjadi hal yang tidak di inginkan. Dengan adanya tol trans-jawa ini akan sangat membantu anda untuk sampai di tempat tujuan dengan cepat.

Sebelum berangkat mudik pastikan saldo e-money anda cukup untuk membayar biaya dari rute yang akan anda pilih di tol trans-jawa ini ya ! Semoga perjalanan mudik anda dapat berjalan lancar dan tanpa adanya hambatan.

Walau sedang berada di jalan tol pastikan stamina anda tetap terjaga, jika terasa sudah lelah dan mengantuk sebaiknya anda mengunjungi rest area yang telah di sediakan lalu beristirahatlah sejenak jangan dipaksa karena itu akan membahayakan anda sendiri nantinya!

Baca Ini Juga  Harga Tiket Masuk Kawah Putih Bandung, Update Terbaru

Sekian artikel mengenai harga tiket tol trans-jawa tahun 2020 ini semoga berguna dan dapat menjadi refferensi bagi anda yang akan mudik melalui tol trans-jawa ini ya! Semoga juga mudik anda berjalan lancar dan sampai di kampung halaman tercinta dengan keadaan sehat wal afiat, terimakasih!