17 Tempat Wisata di Malang yang Lagi Hits Hargabelanja.com
via Canva

17 Tempat Wisata di Malang yang Lagi Hits

Diposting pada

Malang adalah sebuah kota yang terletak provinsi Jawa Timur. Meski dikenal dengan keindahan Gunung Bromo, namun sebenarnya kota ini menawarkan beragam atraksi wisata. Penasaran dengan tempat wisata di Malang yang lagi hits? SImak pembahasan berikut ini!

Tempat Wisata di Malang Raya yang Lagi Hits Untuk Keluarga dan Solo Traveling

Masjid Tiban Malang

masjid Tiban Malang
source: Google (@Budi Antono)

Jika Iran punya Masjid Sheikh-Lotfollah, maka Malang punya Masjid Tiban yang menawarkan pesona hampir serupa. Masjid ini didominasi warna putih dan biru serta menampilkan mosaik keramik yang memanjakan mata.

Tampilan masjid semakin indah lantaran dihiasi seni kaligrafi ayat – ayat Al-Qur’an. Menariknya, masjid ini mempunyai 10 lantai sehingga terlihat sangat tinggi. Lantai dasar digunakan sebagai tempat istirahat dan mushola. Sementara, lantai dua digunakan untuk loket, ruang makan, ruang istirahat, dan dapur. 

Lantai tiga dimanfaatkan sebagai mushola, akuarium dan kebun binatang mini. Kemudian, lantai empat adalah ruang untuk keluarga pengasuh pondok. Sementara, lantai lima berfungsi sebagai mushola. 

Lantai enam berisi ruang istirahat untuk santri. Kemudian, lantai tujuh dan delapan berisi toko serta kios-kios milik pesantren yang dikelola oleh santri. Berikutnya, lantai sembilan adalah bangunan yang didesain sebagai ‘lereng gunung’, sementara lantai sepuluh sebagai ‘gua’ sekaligus ‘puncak gunung’. 

Adapun gaya arsitektur masjid ini memperlihatkan sentuhan Arab dan Mesir. Proses pembangunannya memakan waktu sekitar 10 tahun (1968 – 1978).  

Lokasi Masjid Tiban Malang berada di dalam kawasan Pondok Pesantren Salafiyah Bihaaru Bahri’ Asali Fadlaailir Rahman. 

Kampung Pelangi Jodipan Malang

Kampung Jodipan salah satu tempat wisata di Malang Hargabelanja.com
source: Ongis Travel

Mirip seperti Kampung Pelangi di Semarang, Kampung Jodipan juga menawarkan pemandangan rumah warna-warni. Jika Anda datang ke Malang menggunakan kereta api maka kampung ini menjadi hidangan pembuka karena lokasinya berdekatan dengan rel yang mengarah ke Stasiun Kota Malang Lama. 

Secara ukuran, kampung ini tak begitu besar dan letaknya lebih rendah dibandingkan wilayah sekitar. Namun, hal ini membuat sebagian rumah tampil berundak. Selain cat warna-warni, terdapat pula karya mural dan lukisan tembok yang menarik perhatian. 

Malang Night Paradise

malang night paradise salah satu tempat wisata di malang hargabelanja.com
source: Google (@Fera)

Tempat wisata di Malang yang menarik untuk dikunjungi berikutnya adalah Malang Night Paradise. Obyek wisata ini menawarkan kerlap-kerlip lampu LED dan taman lampion di malam hari.

Tempat foto dengan standar internasional ini juga dilengkapi dengan aneka wahana, seperti Roemah 147, Adventure Land, dan lain sebagainya. Jika ingin berkunjung ke obyek wisata bertema glowing ini, Anda bisa menuju Jalan Graha Kencana Raya, Jalan Raya Karanglo No. 66, Balearjosari. Tiket masuknya mulai Rp. 55 ribuan per orang. 

Baca Ini Juga  5 Wisata Pantai Jawa Tengah

Alun-Alun Malang

Alun-Alun Malang salah satu tempat wisata di Malang Hargabelanja.com
source: Google (@Rendy Novianto)

Alun-Alun Malang merupakan salah satu tempat wisata di Malang yang berada di pusat kota, namun menawarkan pohon rindang, air mancur serta jalan setapak yang nyaman dijelajahi. 

Jangan ragu untuk mengajak buah hati kesini karena lokasinya dilengkapi dengan fasilitas ramah anak, seperti ayunan, jungkat-jungkit, peralatan olahraga, perosotan dan lain sebagainya.

Museum Angkut

Dari namanya, mungkin Anda sudah bisa menebak bahwa Museum Angkut menyimpan koleksi berbagai alat transportasi. Namun, terdapat beberapa atraksi lain yang disuguhkan museum ini, antara lain wahana pasar apung Nusantara, VR, Buckingham Palace dan China Town.

Ada pula wahana Menara Eiffel yang menawarkan suasana Perancis dan wahana F1 Simulator yang menawarkan sensasi mengendarai mobil balap. Sementara jika ingin belajar menerbangkan pesawat, Anda bisa mencoba wahana Flight Simulator.

Hawai Waterpark

Tempat wisata di Malang berikutnya yang bisa Anda kunjungi adalah Hawai Waterpark. Tempat yang telah mendapat sertifikat CHSE dari Kemenparekraf ini menawarkan dua jenis atraksi, yakni wahana air dan wahana kering.

Pada wahana air terdapat wakiki beach, jet coaster slide, ekolu slide, wailele slide dan wahana lainnya yang cukup memacu adrenalin. Sementara, pada wahana kering  tersedia spot foto, area panjat tebing anak, food court, dan lain sebagainya.

Jika ingin mencicipi wisata air yang natural (alami), Anda bisa berwisata ke 10 pantai di Malang yang tak kalah indah dari Bali.

Batu Night Spectacular

Berbeda dari obyek wisata lainnya, Batu Night Spectacular hanya beroperasi pada malam hari. Secara konsep, tempat ini memadukan berbagai tema, mulai dari permainan, olahraga, hiburan hingga sentra belanja. 

Tempat wisata ini mudah diakses. Lokasinya berada di Jalan Hayam Wuruk No. 1, Oro-Oro Ombo, Kecamaan Batu. 

Taman Rekreasi Selecta

Tempat wisata di Malang, atau tepatnya di Kota Batu, ini menawarkan wahana yang variatif. Ada wahana perahu dayung, seluncur air, sepeda udara, flying fox, kebun hingga bioskop cinema 4D. Selain itu, ada wahana Kiddie Ride yang dibanderol dengan harga tiket sekitar Rp. 5 ribu dan wahana Family Coaster sekitar Rp. 30 ribu. 

Taman Rekreasi Selecta hanya berjarak sekitar 6,5 kilometer dari Alun-Alun Kota Batu. Adapun, harga tiket masuk obyek wisata ini sekitar Rp. 40 ribu per orang;

Kampung Tridi

Kampung Tridi merupakan salah satu tempat wisata di Malang yang menawarkan konsep pedesaaan bernuansa ceria. Karenanya, tak heran bila Anda akan menjumpai banyak rumah warna-warni. 

Selain tampil penuh warna, obyek wisata ini juga menyuguhkan karya seni 3D di berbagai sudut. Biasanya, para pengunjung datang kesini untuk rekreasi sekaligus menambah koleksi foto instagrammable.

Baca Ini Juga  Daya Tarik Estetik Semarang Contemporary Art Gallery

Batu Flower Garden

Tempat wisata di Malang lainnya yang menarik untuk dikunjungi adalah Batu Flower Garden. Lokasi tepatnya berada di Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu. Tempat ini menawarkan beragam spot instagrammable yang bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan media sosial. 

Selain berswafoto, Anda juga bisa menikmati indahnya taman bunga serta pemandangan hijau yang mengelilingi kawasan ini. 

Dino Mall

Masih di Kota Batu, ada Dino Mall yang bisa menjadi pilihan wisata indoor. Tempat yang menjadi bagian Jatim Park 3 ini menyediakan berbagai pilihan wahana yang menyenangkan untuk dieksplorasi.

Adapun beberapa wahana yang bisa Anda temukan disini, antara lain Fun Tech Palaza, Infinity World, Museum Musik Dunia, Ice Cream World, The Legend Star, Terminal Selfie, Milenial Glow Garden dan sebagainya. 

Menariknya, tempat ini memiliki wahana Dino Park yang menyajikan berbagai replika dinosaurus lho. Penasaran?

Jatim Park 1

Jatim Park merupakan salah satu tempat wisata di Malang yang cukup terkenal. Bahkan, obyek wisata ini tersebar di tiga lokasi berbeda. Jatim Park 1 sendiri berada di Jalan Kartika No.2, Sisir, Kecamatan Batu. 

Bicara soal wahana, Jatim Park 1 berfokus pada wahana edukasi budaya dan sejarah. Karenanya, tak heran bila tempat ini menyuguhkan rumah adat Madura, diorama atau taman sejarah, Indonesian Heritage Museum, galeri etnik dan science center. 

Jatim Park 2

Bila Jatim Park 1 berfokus pada wahana edukasi budaya, maka Jatim Park 2 menawarkan edukasi satwa. Beberapa wahana yang tersedia disini, antara lain Batu Secret Zoo, Museum Satwa, eco green park, dan sebagainya. Selain itu, ada pula spot foto yang menawarkan fasilitas instagrammable

Jatim Park 3

Seperti Jatim Park 1 dan 2, Jatim Park 3 pun terletak di Kota Batu. Obyek wisata ini menampilkan atraksi dinosaurus serta pameran teknologi. Sementara untuk kebutuhan foto, tempat ini menyediakan area dengan konsep luar negeri. Ada area bernuansa Belanda, Jepang, Korea, Cina dan lainnya.

Selain itu, Anda juga bisa melihat koleksi alat musik khas berbagai negara di Museum Musik Dunia. Lokasi Jatim Park 3 hanya berjarak sekitar 40 menit dari Kota Malang 

Paralayang Gunung Banyak

Tempat wisata di Malang ini menawarkan pengalaman ekstrem, yakni menikmati pemandangan ketinggian seraya terbang di udara. Mulanya tempat ini menjadi landasan take off atlet paralayang, namun kini dapat dinikmati oleh masyarakat umum. 

Anda perlu menyiapkan budget sekitar Rp. 400 ribu untuk tandem. Biasanya, pengunjung akan didampingi instruktur berpengalaman selama terbang. Jadi, keamanan dan kenyamanan lebih terjamin.  

Taman Slamet

Jika Anda penyuka wisata alam Malang, ada spot yang bisa dituju di pusat kota. Namanya Taman Slamet. Kawasan ini mudah diakses dan tersedia secara gratis bagi masyarakat umum. 

Baca Ini Juga  10 Tempat Destinasi Wisata Bandung Terbaik

Selain menawarkan pemandangan asri nan hijau, tempat wisata di Malang ini juga menghadirkan fasilitas pendukung olahraga serta karya seni kontemporer. Wah, menarik ya?

Taman Trunojoyo

Selanjutnya ada Taman Trunojoyo yang bisa menjadi pilihan destinasi wisata murah meriah. Taman ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung belajar, seperti perpustakaan, sarana bermain dan ruang apresiasi. Ada pula amphitheater yang berfungsi sebagai sarana hiburan. 

Lokasi Taman Trunojoyo berada di Jalan Trunojoyo, Klojen, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Taman ini sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung. Bahkan, taman juga dilengkapi dengan fasilitas penerangan yang memadai sehingga pengunjung dapat menikmati keindahan taman di malam hari. 

Bonus: Kampoeng Heritage Kajoetang

Tempat wisata di Malang yang berlokasi di Kecamatan Klojen ini menawarkan berbagai pemandangan vintage dengan bangunan-bangunan lama zaman kolonial Belanda. Pengunjung yang mampir kesini bisa mengeksplorasi setiap sudutnya untuk menghasilkan foto liburan yang unik. 

Namun selain itu, pengunjung juga dapat belajar sejarah, membeli barang antik, dan mencicipi aneka kuliner lezat yang dijajakan di kawasan ini. Jika penduduk menyelenggarakan acara, tak jarang pengunjung juga dapat berpartisipasi lho.

Untuk mencapai lokasinya dari Alun-Alun Tugu Malang, Anda hanya perlu menempuh jarak sekitar 1,5 kilometer. Jika membawa kendaraan pribadi, silakan menuju ke arah utara (menuju Jalan Kahuripan). 

Kemudian, keluar di putaran setelah melewati Komando Resor Militer 003. Setelah itu, belok kanan di Jalan Semeru, lalu belok kiri ke Jalan Bromo. Selanjutnya, belok kiri ke Jalan Kawi maka Anda hanya berjarak sekitar 300 meter saja dari tujuan. 

Jika naik kendaraan umum, maka Anda bisa mencoba salah satu alternatif berkut. 

Naik angkot jurusan Mulyorejo – Madyopuro. Dari Alun-Alun Tugu Malang, silakan jalan sejauh 200 meter ke SMA Taman Harapan Malang. Sekitar 10 menit, berhenti di RSIA Mardi Waloeja, kemudian lanjutkan perjalanan dengan jalan kaki 300 meter menuju pintu masuk Jalan AR Hakim. 

Itulah beberapa tempat wisata di Malang yang bisa Anda kunjungi. Silakan nikmati momen liburan penuh kesan bersama keluarga tercinta di Kota Ngalam. Intip juga tempat wisata di Surabaya yang keren abis. 

Gambar Gravatar
A versatile SEO Copywriter who loves to share valuable information related to business, education, tips, and SEO.