media online untuk melakukan promosi bisnis online

10 Media Online Untuk Melakukan Promosi Bisnis Online

Diposting pada

Dalam menjalankan bisnis online, promosi menjadi suatu hal yang wajib untuk Anda lakukan. Terlebih jika bisnis Anda masih baru, dan belum banyak orang yang mengetahui. Ada beberapa media online untuk melakukan promosi bisnis online secara efektif. Bahkan, tidak membutuhkan modal sama sekali untuk melakukan promosi. Ini menjadi salah satu kelebihan media online.

Salah satu alasan yang mengharuskan Anda untuk melakukan promosi melalui media online yakni penggunannya yang banyak. Setiap harinya, ribuan bahkan jutaan orang mengakses media online dengan durasi waktu yang lama. Hal itu menjadi peluang untuk Anda bisa melakukan promosi. Bisnis online Anda akan menjangkau lebih banyak orang nantinya.

10 Media Online Untuk Melakukan Promosi Bisnis

Nah berikut ini, ada beberapa media online yang bisa Anda manfaatkan untuk mempromosikan bisnis online.

Facebook

Anda tentu sudah tidak asing lagi dengan media sosial bernama Facebook. Jumlah pengguna facebook di indonesia mencapai lebih dari 129 juta. Hal itu membuka peluang bagi Anda untuk melakukan promosi. Jangkauan promosinya akan lebih luas, bahkan tidak hanya di Indonesia saja.

Baca Ini Juga  7 Bisnis Kuliner Online Modal Kecil Paling Menguntungkan

Instagram

Instagram merupakan media sosial berbasis foto dan video. Anda bisa memanfaatkan media online ini untuk melakukan promosi bisnis online. Gunakan konten-konten yang menarik, karena basis pengguna Instagram merupakan anak muda. Mereka cenderung suka dengan konten yang jelas dan tidak bertele-tele.

Twitter

Untuk melakukan promosi bisnis online,Anda juga bisa memanfaatkan Twitter. Kebanyakan konten dari media sosial ini berbasis teks. Banyak pengguna Twitter yang memang suka membaca, Anda bisa menyesuaikan gaya berpromosinya agar bisa lebih dekat dengan pengguna.

TikTok

Meski masih terbilang baru, rupanya TikTok sudah mampu menjadi salah satu media sosial terbesar di dunia. Anda bisa melakukan promosi bisnis online dengan membuat konten-konten video yang menarik. Anda bahkan bisa bekerjasama dengan konten kreator TikTok yang sudah berpengalaman.

YouTube

Youtube merupakan layanan berbagi video terbesar di dunia. Untuk melakukan promosi bisnis online di YouTube, Anda bisa membuata konten-konten seperti review dan sebagainya. Akan tetapi, buatlah konten yang tidak bertele-tele agar penonton betah menonton sampai selesai.

Baca Ini Juga  Studi Kelayakan Bisnis Adalah: Pengertian, Manfaat &Tujuan

KasKus

Kaskus merupakan sebuah forum berbasis online terbesar di Indonesia. Salah satu fitur yang tersedia yakni Forum Jual Beli, melalui forum ini Anda bisa memanfaatkannya untuk melakukan promosi. Anda bisa menawarkan berbagai produk kepada pengguna Kaskus secara gratis.

Telegram

Pada dasarnya, Telegram ini merupakan aplikasi berbasis chatting. Fungsi utamanya memang untuk memudahkan pengguna berkomunikasi dengan orang lain. Namun Anda bisa memanfaatkannya untuk promosi dengan membuat grup atau channel khusus.

Whatsapp

Sama seperti Telegram, Anda bisa membuat grup khusus untuk melakukan promosi di Whatsapp. Selain itu, promosi juga bisa dilakukan melalui fitur update status. Semakin banyak orang yang saling menyimpan nomor dengan Anda, jangkauan promosinya akan semakin banyak.

Marketplace

Anda tentu sudah tidak asing lagi dengan marketplace seperti Tokopedia, Shopee, Lazada atau yang lainnya. Anda bisa memanfaatkannya untuk melakukan promosi bisnis online. Tidak perlu membayar untuk menggunakan layanan ini.

Blog

Untuk bisa melakukan promosi menggunakan blog, Anda harus membuat blog khusus. Kemudian buat konten-konten yang berhubungan dengan produk Anda. Konten yang dimaksud berbasis teks seperti artikel. Anda bisa membuat blog secara gratis maupun berbayar.

Baca Ini Juga  Cara Membuat Puding Coklat untuk Dijual, Ide Bisnis

Demikian informasi mengenai 10 media online untuk melakukan bisnis online secara efektif. Manfaatkan media online tersebut untuk melakukan promosi agar bisnis Anda semakin dikenal.