bisnis online tanpa modal

5 Bisnis Online Tanpa Modal Dan Terbukti Membayar

Diposting pada

5 Bisnis Online Tanpa Modal Dan Terbukti Membayar – Mungkin banyak yang tidak percaya bahwa bisnis online tanpa modal sangat mungkin untuk dilakukan. Jenis bisnis ini bisa Anda lakukan menggunakan smartphone maupun laptop, asalkan terkoneksi dengan internet. Hal ini membuka kesempatan bagi siapa saja yang ingin menghasilkan uang secara online untuk mewujudkan keingiannya tersebut.

Ide bisnis online sangat beragam, Anda bisa menyesuaikan dengan pengetahuan, keahlian dan juga fasilitas yang tersedia. Tak sedikit orang yang sukses dalam menjalankan bisnis online ini. Mereka bisa menghasilkan jutaan rupiah setiap bulannya tanpa harus pergi ke kantor. Anda juga bisa mengikuti jejak mereka dengan memanfaatkan peluang bisnis online.

bisnis online tanpa modal

5 Bisnis Online Tanpa Modal Dan Terbukti Membayar

Sebenarnya, ada banyak jenis bisnis online tanpa modal yang bisa Anda coba. Berikut ini beberapa ide bisnis online untuk pemula yang bisa menjadi pilihan.

Dropship

Mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan istilah dropship. Ini merupakan salah satu bisnis online yang menjanjikan untuk pemula. Cara kerja bisnis ini cukup simpel, Anda hanya perlu menjual produk orang lain atas nama Anda, dan mengambil keuntungan dari selisih harganya.

Baca Ini Juga  Cara Membuat Roti Susu yang Enak dan Lembut untuk Jualan

Sebagai contoh, ketika Anda menjual produk baju milik orang lain yang harganya Rp. 100.000. Anda bisa menjualnya ke orang lain dengan harga yang lebih tinggi, misalnya Rp. 120.000. Anda bisa memanfaatkan e-commerce atau aplikasi bisnis online tanpa modal lainnya.

Ikut Survey Online

Saat ini ada banyak situs survey online yang membayar dengan jumlah yang banyak. Bisnis ini tentunya sangat mudah dilakukan, Anda hanya perlu mengisi survey sesuai yang mereka minta. Setelah itu Anda akan mendapatkan imbalan yang biasanya berupa poin dan nantinya bisa ditarik ke rekening langsung.

Jika Anda tertarik dengan bisnis ini, bisa mencari situs survey online membayar di internet. Bisnis ini cocok untuk Anda yang ingin menghasilkan uang, namun tidak bisa pergi dari rumah.

Bergabung Affiliasi

Beberapa waktu terakhir ini, bisnis affiliasi sedang booming, khususnya dikalangan anak muda. Ada beberapa situs yang menyediakan fasilitas untuk afiliasi seperti Shopee, Lazada, TikTok dan masih banyak lagi. Cara kerja bisnis online menjanjikan ini sangat mudah, Anda hanya mereferensikan produk ke orang lain, jika mereka melakukan pembelian, maka Anda akan mendapatkan komisi.

Baca Ini Juga  Contoh Nama Bisnis Makanan dan Tips Memilihnya

Komisi yang dihasilkan juga tidak sedikit, Anda bisa mendapatkan komisi sampai dengan 4% dari nilai produknya. Bisnis ini cocok untuk Anda yang aktif di media sosial. Apalagi jika memilki banyak teman atau pengikut, itu akan lebih memudahkan dalam mendapatkan komisi.

Menjadi YouTuber

Untuk menjadi YouTuber, Anda hanya perlu memiliki smartphone saja. Anda bisa merekam aktivitas setiap hari, kemudian diunggah ke YouTube. Jika video Anda banyak ditonton, nantinya bisa dilakukan monetisasi untuk menghasilkan uang. Banyak orang yang telah berhasil menjadi YouTuber dan menghasilkan jutaan rupiah setiap bulannya.

Menyediakan Jasa Penerjemah

Peluang bisnis online ini cocok untuk Anda yang memiliki keahlian bahasa asing dengan baik. Keahlian tersebut bisa Anda tawarkan  ke orang lain yang membutuhkan jasa penerjemah. Biasanya, jasa ini banyak dibutuhkan oleh mahasiswa, pengusaha dan sebagainya. Hasil dari bisnis jasa penerjemah ini juga tinggi, setiap pekerjaannya bisa menghasilkan ratusan ribu sampai jutaan rupiah.

Bagaimana, tertarik untuk mencoba bisnis online tersebut ? Bisnis online ini cocok untuk Anda yang ingin menghasilkan uang tanpa harus keluar rumah.