Bisa Jawab 5 Contoh Soal GLB dan GLBB Ini?

Diposting pada

Kamu sedang mempelajari materi Gerak Lurus Beraturan dan Gerak Lurus Berubah Beraturan? Lima contoh soal GLB dan GLBB ini tak boleh kamu lewatkan.

GLB dan GLBB merupakan dua konsep yang cukup populer dalam bidang ilmu Fisika. Biasanya materi ini diberikan pada tingkat SMP. Tak ada salahnya kamu berlatih contoh soal GLB dan GLBB agar kamu lebih memahami materi ini.

Tenang saja,  jawaban dan alur penyelesaiannya disediakan kok. Tetapi, jangan dilihat dulu ya sebelum kamu selesai mengerjakan soalnya.  Yuk mulai!

Contoh Soal GLB dan GLBB

Soal GLB

Jika Baki mengendarai sepeda motor dan menempuh jarak 4 km dalam waktu 10 menit, maka berapakah kecepatan sepeda motor Baki?

Soal GLBB

Sebuah mobil mulanya diam lalu dipercepat selama 10 detik hingga menempuh jarak sejauh 60 meter. Berapakah percepatan mobil tersebut?

Soal  GLB

Suatu benda bergerak dengan kecepatan 36 km/jam, maka jarak yang ditempuh benda selama 10 detik adalah?

Soal GLBB

Sebuah kelereng mulanya diam, tetapi kemudian menggelinding pada lantai yang licin dan mengalami percepatan sebesar 2 m/s^2. Berapakah kecepatan kelereng setelah bergerak selama 4 detik?

Soal Grafik

Perhatikan gambar berikut.

Ini adalah grafik (v-t) dari gerakan sebuah kendaraan mulai sejak bergerak sampai berhenti. Maka, hitunglah jarak tempuh kendaraan dari t = 2 sekon sampai dengan t = 5 sekon.

Baca Ini Juga  Game Penghasil Saldo Dana Terbukti Menghasilkan

 

Pembahasan Contoh Soal GLB dan GLBB

Pembahasan soal GLB

Ini merupakan contoh soal gerak lurus beraturan (GLB). Untuk mengerjakannya, maka kamu bisa menggunakan persamaan gerak lurus beraturan, yakni s = v . t. Bagaimana caranya? Berikut dibahas secara lebih jelas. 

Seperti yang tertera di soal, bahwa s = 4 kilometer dan t = 10 detik, maka kecepatan sepeda motor Baki bisa dicari melalui langkah-langkah berikut.

s = v . t

Dikarenakan waktu masih dalam bentuk menit, maka ubah terlebih dulu ke dalam bentuk jam. Maka, 10 menit =  ⅙ jam. Selanjutnya, masukkan nilai tersebut dan jarak ke dalam rumus di atas.

4 km = v . 1/6j

v = 4 km x 6 j

v = 24 km/jam

Jadi, kecepatan sepeda motor Baki adalah 400 m/s. 

Pembahasan soal GLBB

Soal pada nomor dua merupakan contoh kasus gerak lurus berubah beraturan (GLBB) sehingga untuk mengerjakannya dapat menggunakan cara berikut.

Pertama, tuliskan dulu apa saja yang diketahui dalam soal, yakni:

Kecepatan awal (vo) = 0 m/s

Jarak (s) = 60 meter

Waktu (t) = 10 detik 

Maka, untuk mencari percepatannya adalah: 

s = vo . t + ½ . a . t^2

Masukkan nilainya ke dalam persamaan tersebut sehingga:

60 = 0 + ½ . a . 10^2

60 = ½ . 100. a

Jika hitunganmu benar maka hasilnya:

60 = 50a

Sehingga:

a = 60/50

a = 1,2 m/s^2

Jadi, percepatan mobil tersebut adalah 1,2 m/s^2.

Pembahasan soal GLB

Seperti yang telah dijelaskan dalam soal, kendaraan tersebut bergerak dengan kecepatan 36 km/jam. Ini artinya, kendaraan tersebut menempuh jarak 36 km dalam waktu 1 jam. Satu jam terdiri atas 60 menit atau 3600 detik. Maka, untuk mengetahui jarak yang ditempuh kendaraan dalam waktu 10 detik gunakan cara berikut.

Baca Ini Juga  Harga Sepasang Sepatu Yang Terkenal Mahal

36 km / 3600 detik = 0,01 km / detik

0, 01 km / detik sama dengan 10 meter / detik

Dapat dipahami, bahwa kendaraa tersebut menempuh jarak 10 meter dalam 1 detik. Jika waktunya 10 detik, maka berapakah jarak yang bisa ditempuh? Gampang, kalikan saja 10 meter/detik dengan 10 detik. Jadi, hasilnya seperti ini:

10 meter/detik x 10 detik = 100 meter

Pembahasan soal GLBB

Untuk menyelesaikan soal ini, kamu bisa ikuti langkah berikut. 

Seperti yang tertera di soal, kecepatan awal kelereng tersebut (vo) = 0 m/s, lalu kemudian bergerak dan mengalami percepatan (a) = 2 m/s^2. Maka, kamu bisa menuliskan:

vo = 0

a = 2 m/s^2

t = 4 s

Selanjutnya, masukan nilai tersebut ke dalam rumus berikut ini.

vt = vo + a .t

vt adalah kecepatan akhir dan vo adalah kecepatan awal. Sementara, a adalah percepatan dan t adalah waktu.

vt = 0 + 2 . 4 

vt = 0 + 8 = 8 m/s

Jadi, kecepatan kelereng setelah menggelinding selama 4 detik adalah 8 m/s.

Pembahasan soal grafik (v-t)

Soal berikut cukup berbeda karena kamu harus menganalisa gerakan kendaraan dari grafik (v-t). Dikarenakan hal yang ditanyakan adalah jarak tempuh selama t = 2 s sampai t = 5 s, maka kamu bisa fokuskan perhatianmu pada dua titik ini. 

Contoh soal GLB dan GLBB hargabelanja.com

Lalu, perhatikan baik-baik, bahwasanya pada saat t = 2 s, mobil tersebut memiliki kecepatan 30 m/s. Adapun, pada saat t = 4 s, mobil tersebut memiliki kecepatan 50 m/s. Lalu, akhirnya pada t = 5 s, mobil menurunkan kecepatan menjadi 20 m/s.

Baca Ini Juga  10+ Contoh Soal Uji Komprehensif PPG dan Jawabannya

Selanjutnya, ikuti langkah berikut.:

Untuk t = 2 s sampai t = 4 s

a = Δv / Δt = 50 – 30 / 4 – 2 = 20 / 2 = 10 m/s^2 (mobil dipercepat)

Lalu,

S = vo . Δt + ½ . a . Δt^2 

S = 30 . 2 + ½ . 10 . 2^2

Jadi, S = 60 + 20 = 80 meter

Untuk t = 4 s sampai t = 5 s

a = Δv / Δt = 20 – 50/ 5 – 4 = -30 / 1 = -30 m/s^2 (mobil diperlambat)

Lalu, 

S = vo . Δt + ½ . a . Δt^2

S = 50 . 1 + ½ . -30 . 1^2

Jadi, S = 50 – 15 = 35 meter

Maka, total jarak keseluruhan yang ditempuh mobil dalam waktu 3 detik (mulai dari t = 2 s sampai t = 5 s) adalah 80 + 35 = 115 meter.

Bagaimana, contoh soal GLB dan GLBB-nya tidak sulit kan? Untuk mempelajari lebih jauh mengenai gerak lurus berubah beraturan (GLBB), maka kamu bisa klik artikel berikut. Setelah ini, bagaimana kalau mempelajari contoh soal momen gaya dan momen inersia. Apa itu momen gaya? Apa itu momen inersia? Yuk pelajari lebih jauh.

Gambar Gravatar
A versatile SEO Copywriter who loves to share valuable information related to business, education, tips, and SEO.