Usaha Menjanjikan Dengan Modal Murah Terbaru

Diposting pada

Usaha Menjanjikan – Usaha menjadi salah satu cara untuk mendapatkan penghasilan selain bekerja di perusahaan. Di tahun 2020 ini, tren usaha tengah mengalami peningkatan baik usaha online maupun offline karena imbas dari minat belanja yang tinggi. Terutama bisnis menjanjikan modal kecil yang paling banyak orang ingin ketahui. Dalam menjalankan bisnis, sebenarnya modal bukan menjadi hal yang utama. Sehingga tidak masalah jika ingin berbisnis modal rumah.

Jika Anda ingin memulai bisnis, tidak perlu khawatir karena hanya memiliki modal kecil. Beberapa bisnis di bawah ini cocok untuk Anda jalankan. Saat Anda menjalankan bisnis dengan serius, bukan tidak mungkin kesuksesan tetap akan didapatkan.

Usaha Menjanjikan Modal Murah Yang Menguntungkan 2020

Usaha Pulsa dan Kuota Internet

Tidak perlu modal besar untuk menjalankan bisnis pulsa dan kuota internet ini. Hanya dengan uang sebesar Rp. 100 ribu, sudah bisa berjalan bisnis menguntungkan ini. Dari segi pasar juga cukup luas, karena saat ini hampir semua orang membutuhkan produk ini. Anda juga tidak perlu memiliki atau menyewa kios untuk dijadikan konter. Manfaatkan rumah sebagai tempat untuk berjualan, karena tentunya pembeli akan datang dengan sendirinya. Bisnis ini tergolong tanpa resiko, mengingat produknya tidak akan hangus atau busuk seperti halnya makanan.

Baca Ini Juga  Harga Oleh-Oleh khas Jateng, Jatim, dan Jabar

 

Usaha Warung Kopi

Kebiasaan orang Indonesia yang suka nongkrong bisa menjadi peluang bisnis yang bagus. Warung kopi, menjadi bisnis yang cocok untuk memanfaatkan momen ini. Saat ini banyak pemilik warung kopi yang memanfaatkan halaman rumahnya untuk berjualan kopi dan aneka gorengan. Pemilihan halaman rumah karena untuk meminimalkan modal yang harus dikeluarkan. Keunusaha modal murahtungan minimal Rp. 2000 akan didapatkan per satu gelas kopi, jadi bisa dihitung sendiri jika dalam satu hari terdapat 20-30 gelas kopi yang terjual. Belum keuntungan dari jualan gorengan yang tak kalah besarnya.

Usaha Cemilan

Mungkin Anda suka dengan cemilan-cemilan yang banyak dijual. Namun sayang jika Anda tidak menyadari bahwa itu adalah bisnis yang begitu menguntungkan. Cemilan-cemilan seperti makaroni, mi lidi, kripik kentang menjadi cemilan yang sedang ngetren saat ini. Salah satu daya tarik dari cemilan ini adalah karena terdapat beraneka ragam rasa yang ditawarkan. Dari segi pemasaran juga cukup mudah, Anda bisa memanfaatkan media sosial untuk mempromosikan cemilan buatan Anda. Dengan begitu, pasar bisnis yang akan dikelola ini menajadi lebih luas nantinya.

Baca Ini Juga  Harga Belanja di Korea Selatan Terbaru Tahun Ini

Usaha Laundry Rumahan

Meski mencuci pakaian identik dengan kaum wanita, namun tidak menutup kemungkinan untuk dilakukan pria. Bisnis laundry kini bisa dilakukan dengan mudah hanya bermodal mesin cuci yang sudah dimiliki. Selain lebih mudah, dalam pengelolaannya juga bisa dilakukan baik oleh pria maupun wanita. Bisnis ini akan lebih bagus jika lokasinya berada di dekat kampus, perumahan atau diarea padat penduduk. Peluangnya akan lebih besar mengingat target pasarnya sudah jelas.

Usaha Kue Ulang Tahun

Banyaknya pesaing dalam berbisnis kue bukan menjadi masalah. Asalkan kue yang dibuat memang memiliki kualitas dari segi rasa dan tampilannya. Terlebih untuk kue ulang tahun yang harus dibuat semenarik mungkin. Anda bisa memanfaatkan alat-alat pembuat kue yang ada dirumah sehingga menghemat pengeluaran. Dengan kemajuan teknologi juga membuat Anda tidak perlu menyewa kios untuk memasarkan kue yang dibuat. Gunakan media sosial, aplikasi chatting seperti Whatsapp untuk menawarkan kue ulang tahun. Biasanya sistem penjualan kue ulang tahun berupa pemesanan. Sehingga tidak perlu menyetok kue untuk dijual.

Baca Ini Juga  Harga Rose V Nasa Dan Manfaatnya Untuk Daerah Kewanitaan

Itulah beberapa usaha menjanjikan yang cocok dijalankan pada tahun 2020. Bisnis-bisnis ini bisa berkembang dengan baik jika dilakukan dengan maksimal.