Kampus untuk jurusan psikologi.| Unsplash.com
Kampus untuk jurusan psikologi.| Unsplash.com

Harga Belanja- Kampus untuk jurusan psikologi di Indonesia terbilang cukup banyak. Sehingga kamu dapat menyesuaikan mana yang lebih sesuai dengan kebutuhanmu. Misalnya, jika kamu tinggal di daerah Jogjakarta dan tidak ingin jauh dari rumah, maka kamu dapat memilih Universitas Gadjah Mada.

Selain itu, banyak orang yang tertarik mempelajari psikologi karena mempelajari manusia dengan lebih spesifik. Dari mulai karakter bahkan sampai dengan kebiasaan.  Tentu sebuah kesimpulan yang diharapkan pun tidak hanya sebatas pandangan pribadi. Akan tetapi, menurut data dan analisa yang dilakukan.

Pilihan Kampus Jurusan Psikologi Di Jawa Timur Dan Tengah

Kampus untuk jurusan psikologi .|Unsplash.com
Kampus untuk jurusan psikologi .|Unsplash.com

Ada beberapa kampus jurusan psikologi yang ada di Indonesia. Bahkan perguruan tinggi tersebut merupakan universitas ternama di negara ini. Sehingga kamu dapat memilih kampus yang cocok dengan lebih leluasa. Lalu kampus mana saja yang  masuk dalam rekomendasi? Yuk simak ulasan berikut ini!

1.    Universitas Airlangga

Kampus untuk jurusan psikologi ini terletak di daerah Surabaya, provinsi Jawa Timur.  Universitas yang dibangun pada tanggal 10 November tahun 1954 ini, menempatkan program studi Psikologi dalam fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Akan tetapi, pada tahun 1993 berdasarkan surat keputusan yang ditandatangani oleh Prof Dr. Ing Wardiman.  Dimana surat tersebut pun turun bersamaan dengan pendirian dari fakultas kesehatan Masyarakat di kampus ini.

Adapun fasilitas kuliah yang tersedia disini untuk jurusan tersebut adalah aula atau ruang kuliah umum yang dapat menampung mahasiswa  sebanyak kurang lebih sekitar 300 orang. Bahkan sudah dilengkapi oleh LCD, komputer, Sound system, dan AC.  Selain itu ada pula berbagai laboratorium khusus bagi para mahasiswa psikologi yang sesuai dengan kebutuhannya masih-masing.

Selain itu, memiliki one way screen untuk kebutuhan asesmen observasi dan terdapat teknologi canggih yaitu perekam audio visual modern.  Selain  untuk sarjana, tersedia pula ruang kelas untuk jenjang S2 ataupun S3.  Wifi yang dapat mahasiswa akses di seluruh fakultas.  Kemudian ada ruangan yang bernama pusat media pembelajaran mandiri, rumah untuk santai berbentuk lesehan, dan lain sebagainya.

2.    Universitas Gadjah Mada  

Kampus ini berada di daerah Yogyakarta dan telah banyak orang yang ingin masuk ke kampus tersebut. Selain itu, jurusan psikologi disini pun menjadi salah satu incaran para calon mahasiswa yang akan ingin menempuh pendidikan disini karena memiliki akreditasi A.  Terdapat empat jenjang psikologi yang ada di fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada ini.

Diantaranya adalah program Sarjana, Magister, Profesi, dan Dokter. Sehingga ketika kamu memulai S1 disini, bisa melanjutkan ke tingkat lebih tinggi lagi tanpa harus pindah-pindah kampus. Para dosen yang mengajar dalam jurusan Psikologi pun bukan orang yang sembarangan. Melainkan terdiri dari Sembilan guru besar serta hampir.

Baca Ini Juga  Berapa Gaji Developer Frontend, Backend & Fullstack?

Bahkan hampir dari 50%  staf pengajarnya memiliki gelar Doktor lulusan kampus luar negeri ternama. Jurusan psikologi di UGM dilengkapi dengan berga unit untuk membantu dalam penelitian, pembelajaran, maupun pengabdian kepada masyarakat. Adapun untuk prestasi dari jurusan ini yaitu Juara umum dalam Pekan Inovasi Psikolog Indonesia  yang ke-5. Selain itu, mendapatkan sertifikat university AUN-QA pada tahun 2014-2018 untuk jenjang pendidikan S1 atau sarjana.

Kampus Jurusan Psikologi Di Jawa Barat

3.    Kampus Jurusan Psikologi: Universitas Indonesia

Kamu pasti tidak asing dengan kampus satu ini, bukan? pasalnya, UI merupakan bagian dari universitas terbaik di Indonesia. Selain memiliki peminat di bidang hukum, jurusan Psikologi pun tidak kalah populer. Adapun lokasi dari kampus ini adalah di daerah Depok dan bahkan  terdapat berbagai fasilitas di dalamnya. Diantaranya adalah Ruang kuliah dengan gedung bernama C, D, B, dan H. Selain itu, ada pula ruang baca, laboratorium komputer dan observasi serta wawancara. Untuk shalat, kamu tidak perlu jauh-jauh karena dalam jurusan tersedia mushola.

Untuk berolahraga, kamu pun dapat menggunakan fasilitas kampus yaitu lapangan olahraga.  Selain itu, ada pula tiga kantin disini, klinik kampus, dan  Ruang untuk BEM. Dilihat dari fasilitas yang disediakannya, maka wajar apabila Uin menjadi salah satu kampus favorit. Kamu pun akan memiliki kesempatan untuk mengikuti lintas kampus dengan berbagai universitas Queensland di Australia.

Dalam program tersebut, kamu akan belajar dengan jangka waktu dua tahun di Indonesia dengan kurikulum disesuaikan. Kemduain setelahnya, kamu akan kuliah selama empat semestara atau dua tahun terkahir di Australia. Selain kampus tersebut, universitas ini pun mengirimkan para mahasiswanya ke beberapa kampus luar negeri yakni University for Foreigners of Perugia di Italia. Kemudian ke Macquarie University yang berada di Australia.

4.    Universitas Padjadjaran

Sumedang pun ternyata memiliki kampus yang dinilai oleh sebagian besar memiliki kualitas yang bagus dalam program studi psikologi, yaitu UNPAD. Selain itu, jurusan ini pun telah memperoleh akreditasi A dari BAN-PT.  Program studi ini memang dirancang untuk para mahasiswa yang memiliki keinginan atau minat kuat dalam memahami fungsi psikologi maupun perilaku manusia.

Sehingga diharapkan para mahasiswanya dapat memiliki kemampuan berpikir secara vertikal maupun ilmiah yang dapat memecahkan sebuah masalah dalam berbagai level. Baik itu kelompok, organisasi, masyarakat, bahkan individu. Dimana hal tersebut berpegang teguh pada ketentuan kode etik yang berlaku di Indonesia.  Untuk menempuh pendidikan S1 atau sarjana dibutuhkan waktu sekitar empat tahun atau delapan semester dan akan mempelajari mata kuliah dengan jumlah 149 SKS.

Adapun untuk jenjang pendidikan yang tersedia disini adalah Sarjana, Magister, dan Dokter. Selain itu, fasilitas yang ada untuk menunjang perkuliahan para mahasiswa pun terbilang cukup lengkap. Diantaranya adalah  Laboratorium, perpustakaan, dan ruang kuliah yang sudah dilengkapi dengan AC dan alat multimedia lainya. Bahkan ada pula layanan internet gratis yang dapat mahasiswa nikmati secara gratis.

Baca Ini Juga  Link Download Twibbon Shopee Terbaru

Peminatan Jurusan Psikologi Umum

Ilmu psikologi sendiri terbilang cukup luas, meskipun terkesan sederhana. Sehingga jurusan ini menjadi beberapa bagian peminat sesuai dengan kecenderungan para mahasiswa. Adapun peminatan program studi tersebut adalah sebagai berikut ini!

1.    Psikologi Sosial

Setiap manusia yang hidup pasti berkaitan erat dengan lingkungan masyarakat, dimana ia tinggal. Sehingga, keterkaitan nya tersebut menyebabkan interaksi  antara proses mental individu maupun kelompok dengan hanay seorang individu. Proses-proses tersebut dijelaskan dalam berbagai teori sosial atau sering disebut dengan psisos.

Dimana konsentrasi psikologi sosial ini lebih kepada menjawab pertanyaan, kenapa kelompok masyarakat dapat pecah. Kemudian pertanyaan kenapa ada individu yang dapat memimpin secara otomatis, kenapa sebagian dari manusia menjadi lebih semangat atau malas melakukan aktivitas saat ada orang lain, dan lain sebagainya.

Untuk menjawab pertanyaan tersebut maka, peminatan ini akan belajar mengenai keadaliah dalam manajemen psikologi massa, intervensi sebuah kelompok, resolusi konflik, sampai dengan pemetaan dalam keahlian masyarakat.

2.    Psikologi Pendidikan

Apabila kamu tertarik untuk kuliah di kampus jurusan psikologi terbaik dalam pendidikan, maka setidaknya paham betu. Bahwa peminatan ini sangat penting. Pendidikan memang sangat penting untuk kehidupan manusia, bahkan hal tersebut berlangsung dari mulai kecil sampai dengan dewasa. Berdasarkan kepentingannya tersebut, maka dibutuhkan pendekatan yang tepat untuk memaksimalkan pendidikan yang diberikan kepada individu. Dari mulai pendekatan pendidikan pada usia dini maupun cara mendidik yang tepat itu seperti apa.

Sampai dengan pendidikan non jenjang atau informal, seperti berbagai pelatihan oleh karyawan atau masyarakat umum.  Sehingga ketika memperdalam  keilmuan ini, tentunya kamu dapat memiliki kemampuan untuk memetakan kebutuhan dan tujuan.

Bahkan tidak hanya itu saja, kamu pun dapat memahami hal detail lainnya yang perlu dilakukan untuk populasi tertentu, usia tertentu, sampai dengan pendekatan yang tepat. Sehingga proses dalam mengajar sesuai dengan kapasitas  peserta didik masing-masing. Adapun yang dimaksud dengan populasi diatas itu mencakup area perkotaan, area pedesaan, anak berkebutuhan khusus, karyawan pabrik, dan lain sebagainya.

3.    Psikologi Organisasi Dan Organisasi

Bagian peminatan ini berfokus kepada psikologi perusahaan, organisasi, maupun industri. Selain itu,  secara umum konsentrasi ini kerap kali berkaitan dengan dunia HRD atau MSDM dalam dunia kerja kantoran.  Lalu apa saja deskripsi pekerjaan HRD ini?  Seperti yang diketahui dalam dunia industri dunia kerja pasti akan memiliki sbeuha interaksi manusia yang terbilang cukup kompleks.

Dari mulai proses perekrutan yang membutuhkan metode tertentu, hubungan atasan bawahan, maupun penanganan konflik yang terjadi di internal. Selain itu, bisa juga mengenai masalah komunikasi yang terjadi pada tim kerja, kecocokan orang dalam sebuah posisi, sampai dengan peletakan peralatan kantor ( kursi, meja, lampu, dan sebagainya).

Baca Ini Juga  Gaji PT Bumi Cikarang Steel Industries

Dimana pada intinya psikologi ini berfokus kepada psikologi dari setiap individu yang dalam dalam organisasi maupun perusahaan menjadi lebih baik. Sehingga dapat menunjang produktivitas dalam melakukan pekerjaan mereka. Selain itu, kamu pun dapat memahami bagaimana cara menyaring karyawan yang berkualitas sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Sehingga menjadi prosfek kerja yang cukup menjanjikan bagi lulusan psikologi

4.    Psikologi Klinis

Apabila telah memutuskan untuk memilih kampus untuk jurusan psikologi dan kamu tertarik untuk memperdalami ilmu konseling secara konsentrasi ini cocok untuk kamu pelajari lebih dalam. Dimana peminatan ini sering disebut sebagai bidang yang paling mempresentasikan profesi seorang psikolog secara murni.

Hal ini karena kamu tidak akan mempelajari sebuah pola umum dalam perilaku manusia. Namun, kamu akan membedakan setiap perilaku manusia secara mendalam dan khusus. Dimana nantinya kamu akan memahami berbagai mental pada manusia dari mulai yang ringan sampai dengan paling ekstrim.

Peminatan Psikologi Lainnya

5.    Psikologi Umum Dan Eksperimental

Bidang ini merupakan pusat dalam keilmuan psikologi yang paling dasar. Dimana disini kamu akan mempelajari segala hal dalam pembaharuan maupun pembuatan alat tes dan Menyusun metodologi penelitian. Sehingga,  setiap praktisi psikologi diharapkan dapat menguasai keilmuan ini. Baik itu psikolog klinis, staf HRD, konsultan psikologis, dan lain sebagainya.

Dengan begitu, kamu dapat memahami metodologi yang tepat untuk melakukan eksperimental psikologi itu apa.  Selain itu, konsentrasi ini pun sangat cocok untuk kamu yang tertarik mempelajari psikologi manusia secara mendalam dan memahami berbagai kasus kondisi mental. Kamu pun dapat melanjutkan pendidikan jenjang S2 yang sama nantinya, sehingga pengetahuan yang kamu dapatkan pun lebih mendalam.

6.    Psikologi Perkembangan

Bagian ini lebih berfokus kepada berai isu perkembangan proses mental yang dialami oleh manusia. Dari mulai bayi sampai dengan lansia. Tentu konsentrasi ini pun cukup menarik karena kamu akan mempelajari perpindahan tahapan yang dialami oleh manusia.

Seperti tahap balita ke tahap anak-anak, kemudian masuk ke tahap puber. Sampai akhirnya nanti individu tersebut tumbuh menjadi remaja, dewasa, sampai manula. Hal tersebut akan dikaji secara ilmiah, termasuk berbagai krisis pengembangan, cara dalam mendidik anak,dan lain sebagainya.

Jadi apakah kamu tertarik untuk masuk program studi ini? Jika iya, maka beberapa kampus  untuk jurusan psikologi di atas dapat dijadikan bahan pertimbangan. Selain itu, cobalah untuk diskusi dengan orang tua maupun guru BK di sekolah, terutama jika kamu masih merasa bimbang.

Bagikan:

Tags: