Samsung Galaxy A51: Kelebihan dan Kekurangan

Diposting pada

Samsung Galaxy A51 adalah salah satu smartphone yang masuk ke dalam kategori Semi Flaghsip yang dimiliki oleh brand Samsung. Hp ini dibanderol dengan harga empat jutaan yang membawa desain modern dan menggunakan spesifikasi yang tentunya sangat baik.

Lalu untuk kelebihan dan kekurangan dari hp ini sendiri bagaimana ya? Untuk kamu yang ingin mengetahui kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy A51 ini yuk langsung simak langsung saja di bawah ini!

Spesifikasi Samsung Galaxy A51

LayarSuper AMOLED 6.5 inci 1080 x 2340 pixel
Sistem OperasiAndroid 10
Memori6GB RAM + 128GB Internal
ChipsetExynos 9612 (10mm)
ProsesorOctacore 2.3 Ghz
GPUMali G72 MP3
Kamera Depan32MP
Kamera Belakang48MP + 12MP + 5MP +5MP
Beterai4000 mAh

Kelebihan Samsung Galaxy A51

Samsung Galaxy A51

Menggunakan Desain yang Premium dan Elegan

Hp ini menggunakan desain yang premium dan juga memberikan kesan elegan. Hal ini dikarenakan pada bodi hp ini di buat oleh material metal yang dibaluti oleh kaca dan tampak mengkilap seperti dibaluti oleh kaca.

Baca Ini Juga  Harga Samsung Galaxy A80 & Spesifikasi Lengkap

Desain ini sudah sangat baik dalam mengikuti perkembangan jaman yang ada dan sangat cocok untuk digunakan oleh anak muda. Jika dilihat dari sisi desain yang digunakan nya untuk hp dikelas harga empat jutaan ini sangat worth it karena modern dan memberikan kesan premium serta kesan elegan.

Menggunakan Quad Camera Di Bodi Belakang nya

Hp ini menggunakan kamera yang berjumlah empat kamera pada bodi bagian belakang nya yang tentunya dengan kualitas yang sangat bagus. Untuk lensa kamera utamanya sendiri menggunakan lensa kamera beresolusi 48 MP, untuk lensa ultra wide nya sendiri menggunakan lensa bereolusi 12 MP, lensa telephoto menggunakan lensa berukuran 5 MP, dan yang terakhir untuk lensa kamera depth sensornya sendiri menggunakan kamera beresolusi sebesar 5 MP yang berfungsi untuk menghasilkan foto dengan efek bokeh.

Sedangkan untuk kamera selfie nya sendiri menggunakan lensa kamera yang memiliki resolusi sebesar 32MP. Untuk hasil foto nya sendiri tentunya sangat bagus karena kamera yang digunakan nya sendiri saja sudah beresolusi tinggi, lengkap dengan fitur pendukung nya yang mampu membaut kamu menghasilkan foto yang berkualitas bagus.

Baca Ini Juga  7 Rekomendasi HP Huawei RAM 3GB Terbaru Murah

Untuk warna dan detail yang dihasilkan sendiri sangat bagus karena sangat jernih dan detail yang dihasilkan sangat bagus. Untuk hp dengan harga empat jutaan ini sangat worth it jika dilihat dari segi kamera yang digunakan.

Samsung Galaxy A51 Menggunakan Baterai Berkapasitas Besar

Hp ini hadir dengan menggunakan baterai berkapasitas besar yaitu menggunakan baterai berkapasitas sebesar 4000 mAh yang membuat nya dapat bertahan cukup lama.

Untuk daya tahan screen on time nya sendiri dapat bertahan selama dua harian namun untuk digunakan dalam pemakaian normal nya sendiri dapat bertahan selama satu harian. Selain itu hp ini juga sudah menggunakan tekonolgi fast charging 15 W yang tentunya mampu membuat kamu menjadi lebih efisien dan lebih efektif dalam melakukan pengisian daya.

Samsung Galaxy A51 Memilki Peforma yang Cukup Baik

Hp ini memiliki performa cukup baik untuk hp sekelasnya karena menggunakan chipset dari Exynos 9611 yang didukung oleh RAM berkapasitas besar mampu membuat nya berada kedalam performa yang maksimal dan stabilnya.

Baca Ini Juga  Cara Dapatkan Filter Anjing di Instagram

Untuk melakukan kegiatan multi tasking dapat berjalan lancar dan untuk memainkan game berat seperti PUBG mobile juga dapat dilakukan dengan lancar juga.

Kekurangan Samsuns Galaxy A51

Bodi Belakang Cepat kotor

Hal ini dikarenakan bodi yang digunakan dalam hp ini menggunakan desain mengkilap, jika tidak menggunakan case tambahan maka bodi belakang nya akan cepat kotor jika disentuh secara langsung. Jadi kita perlu memasangkan case tambahan untuk meminimalisir kekurangan ini.

Fitur Super Steady hanya tersedia di Kamera Ultrawide

Fitur yang satu ini yaitu super steady hanya tersedia untuk kamera ultrawide nya saja. Tentu hal ini menjadi kekurngan dari ponsel besutan Samsung ini.

Nah itulah beberapa kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy A51 yang telah kami bahas ini, semoga bermanfaat dan dapat menjadi sumber refferensi untuk kalian semua, sekian dan terimakasih!