5 Destinasi Wisata Terbaik Yang Ada Di Cirebon

Diposting pada

Cirebon memiliki berbagai daya tarik Destinasi Wisata yang menarik yang tak kalah menarik dari pada liburan di Kota Lainnya. Kota yang sangat terkenal dengan mangga gedong gincu ini, menghadirkan berbagai wisata yang menarik yang sayang untuk Anda lewatkan.

Nah, bagi anda yang berencana untuk berkunjung ke kota Udang, ada beberapa rekomendasi tempat wisata di Cirebon yang patut untuk dikiunjungi. Ada apa aja? simak uraian selengkapnya!

1.Keraton Kesepuhan

Destinasi Wisata Cirebon

Keraton kesepuhan merupakan tempat wisata yang ada di Cirebon pertama yang wajib dikunjungi, terutama jika anda tertarik dengan sejarah Cirebon. Keraton Cirebon ini dibangun pada tahun 1529 oleh Pangeran Mas Mohamad Arifin yang notabene merupakan cicit Sunan Gunung Jati.

Keraton yang semula dinamakan Keraton Pakungwati ini dibangun sebagai pusat pemerintahan Cirebon pada masa lalu. Nama wisata di Cirebon ini kemudian dirubah menajadi Keraton Kesepuhan setelah adanya pembagian wilayah keraton pada masa pemerintahan Pangeran Mertawijaya, yang dikenal sebagai Sultan Sepuh Mohammad Syamsudin Mertawijaya.

Baca Ini Juga  Harga Tiket Masuk Candi Sambisari

2. Keraton Kanoman

Destinasi Wisata Cirebon

Keraton Kanoman adalah destinasi wisata bersejarah Cirebon yang tidak kalah menarik dari keraton Kasepuhan. Meski sudah banyak pemugaran, Keraton kanoman ini tetap mempertahankan dekorasi dan gaya arsitektur Khas Jawa dan Thiongkok yang mengandung nilai sejarah perkembangan kerajaan Islam di Indonesia.

3. Masjid Agung Sang Cipta Rasa

Destinasi Wisata Cirebon

Masjid Agung tertua di Cirebon ini berlokasi di kompleks Keraton Kasepuhan. Arsitektur Masjid Agung Sang Cipta Rasa banyak di dominasi pengareuh kerajaan Islam pada masa lalu. Ciri khas tersebut dapat dilihat dari atap masjid yang tidak memiliki kemuncak seperti masjid – masjid lain di pulau Jawa pada umumnya.

Sepintas, masjid yang satu ini mungkin tidak tampak begitu istimewa. Meski tampak sederhana , ada kisah menarik dibalik pembuatan masjid ini. Konon pembangunan mesjid Sang Cipta Rasa melibatkan ratusan tokoh penting dari kerajaan Demak, Majapahit, dan Cirebon.

Berita Game Terbaru Terupdate disini.

4. Makam Sunan Gunung Djati

Destinasi Wisata Cirebon

Makam Sunan Gunung Jati sering dijadikan wisata religi bagi wisatawan yang berasal dari pulau Jawa. Ditempat wisata di Cirebon ini anda akan merasakan suasana khidmat berkat lantunan ayat – ayat suci yang bergema di seantero komplek Makam Sunan Gunung Jati.

Baca Ini Juga  Destinasi Wisata Honeymoon di Bogor Terbaik

Gaya Arsitektur Khas Tiongkok, Jawa, dan Arab pun berpadu sempurna membentuk harmoni yang menakjubkan. Beragam dekorasi porselen khas Tiongkok banyak disematkan disekitar dinding makam.

5. Taman Sari Gua Sunyaragi

blank

Beberapa tahun belakangan, minat wisatawan untuk mengunjungi Taman Sari Gua Sunyaragi semakin meningkat. Berkat pemugaran area taman dan pagelaran kesenian setiap tahunnya, tempat wisata di Cirebon ini kini tidak lagi tampak seperti tempat wisata yang terabaikan.

Taman yang dulunya memiliki deretan Gua ini merupakan tempat bermeditasi bagi para pemuka kerajaan atau prajurit keraton. Keaslian bangun batu kuno di Gua Sunyaragi bahkan masih terasa begitu murni hingga saat ini. Warga lokal juga sering menjadikan tempat wisata di Cirebon ini sebagai lokasi berburu foto. Tertarik datang ke Wisata Cirebon ini? datang saja ya !!!

Itulah beberapa destinasi wisata di Cirebon yang patut untuk dikunjungi bersama keluarga, teman dan sanak saudara.

Baca Ini Juga  3 Gunung Di Jawa Barat Yang Paling Populer